ANALISA SEKTOR-SEKTOR UNGGULAN DI KOTA PADANG

Fadli Denafri, Fadli Denafri and Nurul Huda, S.E., M.Si, Nurul Huda, S.E., M.Si and Firdaus, Sy, Firdaus, Sy (2017) ANALISA SEKTOR-SEKTOR UNGGULAN DI KOTA PADANG. Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.

[img] Text
SKRIPSI FADLI FULL CD.docx
Restricted to Repository staff only

Download (365kB)

Abstract

ANALISA SEKTOR-SEKTOR UNGGULAN DI KOTA PADANG Fadli Denafri, Nurul Huda Dan Firdaus Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Bung Hatta Jalan Sumatera Ulak Karang Padang Sumatera Barat Handphone 082283494147 E-mail : fadlidenafri27@gmail.com ABSTRAK Penelitian ini dilakukan untuk menganalisa dan mengidentifikasi sektor-sektor unggulan di Kota Padang. Sebagai bahan informasi dan pertimbangan dalam perencanaan pembangunan ekonomi. Penelitian ini menggunakan jenis data sekunder, data pada penelitian yaitu data Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kota Padang dan Provinsi Sumatera Barat tahun 2011-2015 yang diterbitkan oleh Badan Pusat Statistik. Alat analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah Location Quetion dan Shift Share. Hasil perhitungan dengan pendekatan analisis Location Quotient (LQ) dapat disimpulkan bahwa potensi unggulan yang dimiliki Kota Padang terdiri dari sektor industri pengolahan, sektor pengadaan listrik dan gas, sektor pengadaan air, pengolahan sampah, limbah dan daur ulang, sektor konstruksi, sektor perdagangan besar dan eceran, reparasi mobil dan motor, sektor transportasi dan pergudangan, sektor penyediaan akomodasi makanan minuman, sektor informasi dan komunikasi, sektor jasa keuangan dan asuransi, sektor real estat, sektor jasa perusahaan, sektor administrasi pemerintah, pertahanan dan jaminan sosial wajib, sektor jasa pendidikan, sektor jasa kesehatan dan kegiatan sosial dan sektor jasa lainnya yang merupakan sektor dominan secara pertumbuhan dan kontribusi. Selain itu, sektor ini juga menunjukkan perubahan dan peningkatan pertumbuhan ekonomi. Hasil perhitungan dengan pendekatan analisis Shift Share yang menunjukkan pertumbuhannya pesat dari tahun 2011-2015 adalah sektor industri pengolahan, sektor perdagangan besar dan eceran reparasi mobil dan motor, sektor transportasi dan pergudangan, sektor penyediaan akomodasi makanan dan minuman, sektor informasi dan komunikasi, sektor real estat, sektor jasa kesehatan dan kegiatan sosial, sektor jasa lainnya. Kata kunci: Sektor Ekonomi Unggulan, Location Quotient (LQ), Shift Share

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Pembangunan
Depositing User: iswandi ubh
Date Deposited: 31 Mar 2023 03:14
Last Modified: 31 Mar 2023 03:14
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/12944

Actions (login required)

View Item View Item