LARA HABIBAH, LARA HABIBAH (2018) PENYELESAIAN SENGKETA HARTA WARISAN KARENAWASIAT BERDASARKAN PUTUSAN NOMOR:69/PDT.G/2009/PN.PDG OLEH PENGADILAN NEGERI KLAS 1A PADANG. Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.
Text
lara habibah FULL.pdf Restricted to Repository staff only Download (825kB) |
|
Text
LARA HABIBAH.pdf Download (632kB) |
Abstract
PENYELESAIAN SENGKETA HARTA WARISAN KARENA WASIAT BERDASARKAN PUTUSAN NOMOR:69/PDT.G/2009/PN.PDG OLEH PENGADILAN NEGERI KLAS 1A PADANG 1 1 Lara Habibah 1 , Adri , Yansalzisatri Program Studi Ilmu Hukum, Fakultas Hukum Universitas Bung Hatta. Email: larahabibah20@gmail.com ABSTRAK Apabila pelaksanaan wasiat dalam pembagian harta warisan tidak dapat dilaksanakan secara damai, maka diperlukan bantuan pengadilan, sebagaimana perkara Nomor 69/Pdt.G/2009/PN.Pdg. Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana perihal pembuktian dalam sengketa harta warisan karena wasiat oleh hakim Pengadilan Negeri Klas 1A Padang pada perkara Nomor 69/PDT.G/2009/PN.PDG ? 2) Bagaimana pertimbangan hakim dalam menjatuhkan putusan atas perkara warisan karena wasiat pada perkara Nomor 69/PDT.G/2009/PN.PDG? Penelitian ini menggunakan metode yuridis normatif yaitu jenis penelitian yang dilakukan dengan cara mempelajari peraturan perundangundangan, teori-teori, konsep-konsep, dan asas-asas hukum yang berkaitan dengan putusan Nomor 69/Pdt.G/2009/PN.Pdg. Dari hasil penelitian diketahui bahwa 1) Dari alat bukti yang diajukan ke persidangan diketahui bahwa modal yang ada pada CV. Betelnuts tersebut didapat dari perseroan komanditer. Di mana Bapak Abdul Latif, Hj.Husna dan Fadli Hidayat menamamkan modalnya pada CV tersebut. Sehingga modal pada CV tersebut bukan sepenuhnya milik Bapak Abdul Latif, jadi yang menjadi warisan adalah sebanyak kekayaan Bapak Abdul Latif pada CV. Betelnuts. 2) Pertimbangan hakim terlihat pada proses pembuktian di persidangan, dalam tuntutannya Penggugat menuntut 50% kekayaan dari CV. Betelnuts dan hakim mengabulkan 50% dari kekayaan Bapak Abdul Latif pada CV. Betelnuts. Kata kunci: Penyelesaian, Warisan, Pewaris, Ahli waris
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Hermanto UBH |
Date Deposited: | 05 Apr 2023 02:44 |
Last Modified: | 05 Apr 2023 02:44 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/13101 |
Actions (login required)
View Item |