PERANAN DINAS PARIWISATA, PEMUDA DAN OLAHRAGA DALAM UPAYA PERLINDUNGAN TERHADAP OBJEK WISATA DI KOTA BUKITTINGGI MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 10 TAHUN 2009 TENTANG KEPARIWISATAAN

VENA HANYSA, VENA HANYSA (2018) PERANAN DINAS PARIWISATA, PEMUDA DAN OLAHRAGA DALAM UPAYA PERLINDUNGAN TERHADAP OBJEK WISATA DI KOTA BUKITTINGGI MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 10 TAHUN 2009 TENTANG KEPARIWISATAAN. Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.

[img] Text
SKRIPSI VENA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (504kB)
[img] Text
VENA HANYSA cover bab i.pdf

Download (356kB)

Abstract

PERANAN DINAS PARIWISATA, PEMUDA DAN OLAHRAGA DALAM UPAYA PERLINDUNGAN TERHADAP OBJEK WISATA DI KOTA BUKITTINGGI MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 10 TAHUN 2009 TENTANG KEPARIWISATAAN Vena Hanysa¹, Dr.Sanidjar Pebrihariati R, S.H., M.H.¹,Drs.Suparman Khan, M.Hum.,¹ ¹Program Studi Ilmu Hukum, Fakultas Hukum, Universitas Bung Hatta E-mail : venahanysa10@gmail.com Abstrak Tugas dan kewenangan Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga adalah membantu Walikota melaksanakan urusan pemerintahan dan tugas pembantuan dalam bidang pariwisata, pemuda dan olahraga. Dinas ini juga berwenang dalam perlindungan suatu objek wisata di Kota Bukittinggi. Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalah: 1). Apa saja tugas dan kewenangan Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga berdasarkan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2009 tentang kepariwisataan dalam Perlindungan objek wisata di Kota Bukittinggi? 2). Apa saja kendala-kendala yang dihadapi Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga berdasarkan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2009 tentang kepariwisataan dalam Perlindungan objek wisata di Kota Bukittinggi? 3). Upaya-upaya apakah yang dilakukan Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga berdasarkan UndangUndang Nomor 10 Tahun 2009 tentang kepariwisataan dalam Perlindungan objek wisata di Kota Bukittinggi? Metode Penelitian yang penulis gunakan dalam penulisan skripsi ini adalah penelitian hukum sosiologis. Hasil dari penelitian adalah: 1). Tugas dan kewenangan Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga dalam perlindungan suatu objek wisata di Kota Bukittinggi yaitu melaksanakan urusan pemerintahan dan tugas pembantuan dalam bidang pariwisata, pemuda dan olahraga 2). Kendala-kendala yang dihadapi Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga berdasarkan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2009 dalam Perlindungan objek wisata di Kota Bukittinggi: kurangnya partisipasi masyarakat, kurangnya sumber daya manusia 3). Upaya-upaya yang dilakukan Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga berdasarkan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2009 dalam Perlindungan objek wisata di Kota Bukittinggi: sosialisasi, mengadakan pelatihan kerja. Kata Kunci: Peranan, Perlindungan, Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Hermanto UBH
Date Deposited: 19 May 2023 07:13
Last Modified: 19 May 2023 07:13
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/13658

Actions (login required)

View Item View Item