ERENCANAAN PENERAPAN METODE KONSEP NILAI HASIL (EARNED VALUE CONCEPT) DALAM PENGENDALIAN PROYEK (Studi Kasus : Proyek Pembangunan Gedung Kampus Yayasan Alifah Padang)

Melani, Desvia Anggini and Indra, Khaidir and TAUFIK, TAUFIK (2018) ERENCANAAN PENERAPAN METODE KONSEP NILAI HASIL (EARNED VALUE CONCEPT) DALAM PENGENDALIAN PROYEK (Studi Kasus : Proyek Pembangunan Gedung Kampus Yayasan Alifah Padang). Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER.pdf

Download (422kB)
[img] Text
BAB I - DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (980kB)

Abstract

Pengendalian dalam proyek merupakan fungsi paling pokok dalam pelaksanaan suatu proyek konstruksi. Pengendalian sebagai alat untuk membantu mengendalikan proyek, membantu pelaksanaan dan penyelesaian dalam suatu proyek konstruksi. Pelaksanaan suatu proyek umumnya sering terjadi penyimpangan-penyimpangan dimana biaya yang dikeluarkan dan jadwal yang direncanakan melampaui batas yang direncanakan. Tujuan penelitian ini adalah untuk melakukan pengendalian proyek dengan metode nilai hasil pada proyek konstruksi yang ditinjau, apakah pelaksanaan proyek sesuai dengan waktu dan biaya yang direncanakan. Metode nilai hasil merupakan pengembangan teknik Grafik “S” sampai mampu menganalisis varians biaya secara stimulant sehingga dapat melihat kemajuan proyek dari jadwal dengan anggaran yang telah dialokasikan. Metode nilai hasil ini mencakup rencana anggaran dan biaya (RAB), analisa harga satuan serta laporan kemajuan proyek diolah untuk mendapatkan BCWS (Budgeted Cost of Work Schedule), BCWP (Budgeted Cost of Work Performance) dan ACWP (Actual Cost of Work Performance). Dari hasil penerapan metode nilai hasil diketahui sampai hasil tinjauan pada bulan ke –7 didapatkan BCWS = Rp 10.098.918.853; BCWP =Rp10.028.903.584 ; ACWP = Rp 7.516.214.137 sedangkan varian biaya (CV) hingga bulan ke 7 adalah positif (+) sedangkan varian jadwal (SV) adalah negative (-). Dan dapat diketahui perkiraan biaya akhir proyek EAC (Estimate At Complete) adalah Rp 7.831.837.175 dengan anggaran rencana sebesar Rp10.450.040.203,84. Dari hasil diketahui pekerjaan terlambat dan memakan biaya lebih sedikit. Kata kunci : Pengendalian, Metode Konsep Nilai Hasil, BCWS, ACWP, BCWS

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Sipil
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 07 Jun 2023 03:46
Last Modified: 07 Jun 2023 03:46
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/13837

Actions (login required)

View Item View Item