ANALISA PERHITUNGAN BIAYA PEKERJAAN MECHANICAL ELECTRICAL PADA PROYEK RECTORAT AND RESEARCH CENTER UNIVERSITAS NEGRI PADANG

Rezzeo, Munandar and Sesmiwati, Sesmiwati and Vivi, Ariani (2017) ANALISA PERHITUNGAN BIAYA PEKERJAAN MECHANICAL ELECTRICAL PADA PROYEK RECTORAT AND RESEARCH CENTER UNIVERSITAS NEGRI PADANG. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
35. COVER.pdf

Download (363kB)
[img] Text
35. TA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)

Abstract

Proyek Rectorate and Reseach Center merupakan sebuah proyek pembangunan gedung kampus Universitas Negeri Padang yang akan dibangun dikawasan Air tawar, Padang. Bangunan gedung kampus ini akan dibangun dengan luas bangunan 9625.7 m² yang terdiri dari 5 lantai. Proyek ini sedang dilaksanakan ± 90% yang dipercayakan kepada PT. Adhi Karya (Persero) Tbk. Divisi Konstruksi III. Perhitungan dan analisa yang dilakukan mencangkup perhitungan rencana anggaran biaya dengan menggunakan metode perhitungan detail estimasi biaya, perumusan time schedule dan pembuatan cash flow. Pada perhitungan estimasi biaya menggunakan harga satuan upah dan material Kota Padang tahun anggaran 2015. Dari hasil perhitungan detail estimasi didapat biaya konstruksi fisik untuk pekerjaan arsitektur sebesar Rp. 9.507.318.075,40sedangkan untuk Rencana anggaran biaya ditambahkan dengan pajak PPN 10% dari biaya fisik bangunan. Jadwal pelaksanaan pada Pembangunan Gedung Rectorate and Reseach Center untuk lingkup pekerjaan struktur atas dan arsiitektur direncanakan selama 8 bulan atau 200 hari kalender kerja, dengan cash flow dibuat sesuai jadwal pelaksanaan yang direncanakan pada time schedule pembayarn progress pekerjaan dibayarkan dengan sistem bayaran bulanan. Berdasarkan cash flow yang telah dibuat didapat bahwa kas minimum proyek untuk pembangunan gedung Rectorate and Reseach Center tidak kurang dari Rp. 2.500.000.000. Kata Kunci: Detail Estimasi, Time Schedule, Kurva S, Cash flow, Proyek Rectorate and Reseach Center Padang

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TH Building construction
Divisions: Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Ekonomi Konstruksi
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 11 Aug 2023 03:59
Last Modified: 11 Aug 2023 03:59
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/14553

Actions (login required)

View Item View Item