Perancangan Industri Pengolahan Ikan dengan Pendekatan Arsitektur Biomimetik di Kota Painan Kabupaten Pesisir Selatan Provinsi Sumatera Barat

Gifa Mislahu, Filjannah and Nasril, Sikumbang and Yaddi, Sumitra (2023) Perancangan Industri Pengolahan Ikan dengan Pendekatan Arsitektur Biomimetik di Kota Painan Kabupaten Pesisir Selatan Provinsi Sumatera Barat. Other thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
Cover, Prakata, Lembar Pengesahan, Abstrak, Daftar Isi, Daftar Gambar, Daftar Tabel, Daftar Diagram.pdf

Download (1MB)
[img] Text
09 BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (570kB)
[img] Text
16 BAB VIII PENUTUP.pdf

Download (276kB)
[img] Text
17 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (124kB)
[img] Text
Gifa Mislahu Filjannah_1910015111034_Laporan Akhir SAA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (29MB)

Abstract

ABSTRAK Kota Painan merupakan sebuah kota yang terletak di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat. Wilayah Pesisir Selatan merupakan wilayah yang terletak di sepanjang pantai dengan tingkat produksi perikanan yang relatif tinggi. Sumber penghidupan masyarakat Pesisir Selatan khususnya Kota Painan sebagian besar berasal dari hasil laut dimana masyarakatnya bermata pencaharian sebagai nelayan dan pembudi daya ikan. Banyaknya hasil produksi laut baik berupa ikan, dsb. Seringkali terbuang sia-sia akibat pembusukan karena tidak adanya konsumen yang segera menerima hasil laut sehingga tidak sedikit pula kerugian yang dialami oleh para nelayan. Oleh karena itu Desain Industri Pengolahan Ikan ini dirancang untuk meningkatkan usaha masyarakat dalam sektor perekonomian yang efektif dan efisien karena kota ini belum dilengkapi dengan fasilitas pengolahan hasil tangkapan. Dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menganalisis pengguna, lingkungan, tema, dan bangunan menggunakan data yang ada. Perancangan industri pengolahan ikan di Kota Painan dirancang dengan pendekatan Arsitektur Biomimetik yang mengacu pada prinsip Ekologi dengan meminimalkan dampak buruk terhadap lingkungan alam dan manusia. Kata Kunci : Kota Painan, Industri, Pengolahan Ikan, Arsitektur Biomimetik

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > TH Building construction
Divisions: Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan > Arsitektur
Depositing User: Arsitektur FTSP
Date Deposited: 29 Aug 2023 02:27
Last Modified: 29 Aug 2023 02:27
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/15074

Actions (login required)

View Item View Item