PENERAPAN MODEL PROBLEM BASSED LEARNING PADA PEMBELAJARAN PPKn DI KELAS X SMA PGRI 4 PADANG

Fandi, Kurniawan Yusyaf and Pebriyenni, Pebriyenni and NURHARMI, NURHARMI (2017) PENERAPAN MODEL PROBLEM BASSED LEARNING PADA PEMBELAJARAN PPKn DI KELAS X SMA PGRI 4 PADANG. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
3. COVER - BAB I.pdf

Download (518kB)
[img] Text
3. SKRIPSI.PDF
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi kurangnya partisipasi siswa dalam pembelajaran PPKn. Hal ini terlihat dalam kenyataan bahwa banyak siswa yang kurang mendengarkan saat guru menjelaskan materi, keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran masih kurang, seperti bertanya kepada guru, dan memberikan pendapat. Tujuan penelitian ini adalah bagaimana cara meningkatkan kemampuan siswa dalam mengerjakan tugas, membuat kesimpulan, dan kemampuan siswa dalam mengingat kembali pelajaran yang telah diajarkan. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Sampel dari penelitian adalah siswa kelas X.1 dan kelas X.2. Instrumen penelitian ini adalah lembar observasi, angket, serta wawancara dengan siswa dan guru mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan tingkat kemampuan siswa dalam mengerjakan tugas di kelas X.1 sebesar 88.88% dan di kelas X.2 sebesar 79.04%. Tingkat kemampuan siswa dalam menyimpulkan pembelajaran di kelas X.1 sebesar 80.55% dan di kelas X.2 sebesar 88.96%. Sedangkan tingkat kemampuan siswa dalam mengingat kembali pelajaran yang telah diajarkan di kelas X.1 sebesar 75% dan di kelas X.2 sebesar 83.08%. Berdasarkan hasil penelitian ini, di sarankan agar guru dapat menggunakan model Problem Bassed Lerning untuk meningkatkan partisipasi siswa. Kata Kunci : Pembelajaran, Model Problem Bassed Learning, dan PPKn

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 13 Sep 2023 02:45
Last Modified: 13 Sep 2023 02:45
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/16186

Actions (login required)

View Item View Item