KAJIAN KEPADATAN DAN DISTRIBUSI UKURAN CANGKANG KERANG LOKAN (Polymesoda bengalensis Lamarck, 1818) DI EKOSISTEM MANGROVE MUARA SURANTIH KECAMATAN SUTERA KABUPATEN PESISIR SELATAN

NETRA YUNI PRATAMA, NETRA YUNI PRATAMA (2018) KAJIAN KEPADATAN DAN DISTRIBUSI UKURAN CANGKANG KERANG LOKAN (Polymesoda bengalensis Lamarck, 1818) DI EKOSISTEM MANGROVE MUARA SURANTIH KECAMATAN SUTERA KABUPATEN PESISIR SELATAN. Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.

[img] Text
cover, lembarann pengesahan.docx

Download (182kB)
[img] Text
Bab_1-5_perbaikan.docx
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
RINGKASAN perbaikan.docx

Download (37kB)

Abstract

RINGKASAN Netra Yuni Pratama NPM 1310016211027. Kajian Kepadatan dan Distribusi Ukuran Cangkang Kerang Lokan (Polymesoda bengalensis Lamarck, 1818) di Ekosistem Mangrove Muara Surantih Kecamatan Sutera Kabupaten Pesisir Selatan, dibawah bimbingan Bapak Dr. Ir. Suparno, M.Si dan Bapak Ir. Yempita Efendi, M.S. Hutan mangrove adalah salah satu hutan yang khas terdapat di sepanjang pantai atau muara sungai yang dipengaruhi oleh pasang surut air laut. Salah satu organisme yang hidup pada daerah hutan mangrove adalah jenis bivalvia yang banyak ditemukan yaitu jenis (Polymesoda bengalensis). Penelitian ini dilaksanakan pada April 2017 di Kawasan Ekosistem Mangrove Muara Surantih Kecamatan Sutera Kabupaten Pesisir Selatan. Tujuan penelitian adalah untuk mengkaji kepadatan populasi kerang lokan, hubungan panjang berat dan distribusi ukuran cangkang kerang lokan (Polymesoda bengalensis) di Kawasan Ekosistem Mangrove Muara Surantih Kecamatan Sutera Kabupaten Pesisir Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan transek kuadrat/plot berukuran 0,25 m x 0,25 m sebanyak 5 transek kuadrat/plot dalam setiap transek kuadrat/plot berukuran 1 m x 1 m pada setiap transek kuadrat/plot berukuran 5 m x 5 m. Sedangkan analisis bahan organik di lakukan pengujian pada Laboratorium P3IN Ilmu Tanah Fakultas Pertanian Universitas Andalas, dan Identifikasi sampel di Laboratorium Ekologi Hewan FMIPA Universitas Andalas Limau Manis Padang. Dari hasil penelitian didapatkan kepadatan kerang lokan (Polymesoda bengalensis) yang berbeda pada setiap satsiun pengamatan. Kepadatan populasi kerang lokan (Polymesoda bengalensis) di Muara Surantih pada stasiun 1 dengan jumlah 0,21 ind/m2, stasiun 2 yaitu 0,06 ind/m2, dan stasiun 3 yaitu 0,39 ind/m2. Kepadatan rata-rata kerang lokan dari tiga stasiun yaitu 0,94 ind/m2. Distribusi ukuran kerang lokan jantan dan betina menunjukkan kelompok yang berbeda, ukuran terbesar didominan oleh kerang lokan betina dengan ukuran 3,75 dan 5,47 cm, dan kerang lokan jantan berukuran 3,45 cm. Berdasarkan hubungan panjang dan berat di dapatkan hasil pola pertumbuhan kerang lokan (Polymesoda bengalensis) di 3 lokasi penelitian adalah allometrik negatif artinya pertambahan panjang cangkang lebih dominan jika dibandingkan dengan pertambahan berat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan
Depositing User: Hermanto UBH
Date Deposited: 09 Nov 2023 07:21
Last Modified: 09 Nov 2023 07:21
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/17314

Actions (login required)

View Item View Item