PERAN RUMAH RESTORATIVE JUSTICE KEJAKSAAN NEGERI PADANG DALAM PENEGAKAN HUKUM TINDAK PIDANA RINGAN

Sanitra Syifa Rizrifqi Efendi, sanitra (2024) PERAN RUMAH RESTORATIVE JUSTICE KEJAKSAAN NEGERI PADANG DALAM PENEGAKAN HUKUM TINDAK PIDANA RINGAN. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
Full Skripsi Sanitra.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB SARAN KESIMPULAN DAN DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (297kB)
[img] Text
COVER, HALAMAN PENGESAHAN PERSETUJUAN, ABSTRAK, DAFTAR ISI, PENDAHULUAN.pdf

Download (795kB)

Abstract

Restorative Justice adalah suatu pendekatan keadilan yang memfokuskan kepada kebutuhan dari pada para korban, pelaku kejahatan, dan juga melibatkan peran serta masyarakat, dan tidak semata-mata memenuhi ketentuan hukum atau semata-mata penjatuhan pidana. Penyelesaian perkara pada Rumah Restorative Justice diatur didalam Peraturan Kejaksaan Republik Indonesia Nomor 15 Tahun 2020 tentang Penghentian Penuntutan Berdasarkan Keadilan Restoratif. Perkara yang diselesaikan yaitu Perkara Tindak Pidana Ringan dengan menempuh penyelesaian perdamaian. Rumusan masalah: 1) Bagaimanakah peranan Rumah Restorative Justice Kejaksaan Negeri Padang dalam penegakan hukum tindak pidana ringan di Kota Padang? 2) Apa saja kendala yang dihadapi Kejaksaan Negeri Padang dalam melakukan penegakan hukum tindak pidana ringan di Kota Padang? Jenis penelitian ialah penelitian yuridis sosiologis. Sumber data dari penulis menggunakan data primer dan data sekunder.Teknik pengumpulan Data menggunakan teknik wawancara kepada Kejaksaan Negeri Padang. Hasil penelitian: 1) Peranan Rumah Restorative Justice Kejaksaan Negeri Padang dalam penegakan hukum tindak pidana ringan untuk penyelesaian perkara sudah berjalan dengan baik dan sudah memiliki kualifikasi permasalahan yang bisa diselesaikan secara Restorative Justice. 2) Kendala yang dihadapi oleh Kejaksaan Negeri Padang yaitu a) Residivis atau terjadinya tindak pidana berulang setelah terdakwa pernah diselesaikan perkaranya pada Rumah Restorative Justice b) Penolakan dari keluarga korban untuk diselesaikan pada Rumah Restorative Justice.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Hukum FH
Date Deposited: 20 Mar 2024 01:10
Last Modified: 20 Mar 2024 01:10
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/19192

Actions (login required)

View Item View Item