Khasanah, Eka Misswatun and Amrina, Zulfa (2024) UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE ROTATING TRIO EXCHANGEPADA SISWA KELAS IV D NEGERI 03 ALAI KOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
Text
REPOSITORY 1.pdf Download (949kB) |
|
Text
REPOSITORORY 2.pdf Download (191kB) |
|
Text
FULL SKRIPSI EKA.pdf Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran Matematika kelas IV SD Negeri 03 Alai Kota Padang. Pada observasi awal didapatkan bahwa setengah dari siswa di kelas dengan persentase 50% mendapatkan nilai di bawah KKTP yang telah ditetapkan oleh sekolah yaitu 80. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri 03 Alai Padang dalam pembelajaran matematika dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Rotating Trio Exchange. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus yang setiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Subjek dari penelitian ini yaitu siswa kelas IV C yang berjumlah 28 orang. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar tes hasil belajar dan lembar observasi aktivitas guru. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran oleh guru dengan model Rotating Trio Exchange dilaksanakan dengan baik dan terdapat peningkatan dari siklus I dengan persentase 88% dan meningkat pada siklus II menjadi 93,3%. Adapun diperoleh rata-rata hasil belajar sebesar 71,78 dengan persentase ketuntasan 57,85% pada siklus I kemudian mengalami peningkatan sebesar 35% pada siklus II dengan rata-rata hasil belajar 91,96 dengan persentase ketuntasan 92,85%. Dari data yang diperoleh, dapat ditarik kesimpulan bahwa dengan menggunakan model kooperatif tipe Rotating Trio Exchange dalam pembelajaran matematika dapat meningkatkan hasil belajar pada siswa kelas IV C SD Negeri 03 Alai Kota Padang. Kata Kunci : Hasil Belajar, Penelitian Tindakan Kelas, Model Rotating Trio Exchange
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | PGSD FKIP |
Date Deposited: | 26 Mar 2024 04:52 |
Last Modified: | 26 Mar 2024 04:52 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/19944 |
Actions (login required)
View Item |