MAKNA DAN HUBUNGANNYA DENGAN NADA DAN SUASANA KUMPULAN PUISI DOA MOHON KUTUKAN KARYA EMHA AINUN NAJIB

M.Arief, Surya Putra and Hasnul, Fikri and Syofiani, Syofiani (2016) MAKNA DAN HUBUNGANNYA DENGAN NADA DAN SUASANA KUMPULAN PUISI DOA MOHON KUTUKAN KARYA EMHA AINUN NAJIB. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
22. SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan makna dan hubungannya dengan nada dan suasana pada kumpulan puisi Do‟a Mohon Kutukan karya Emha Ainun Najib. Puisi yang diteliti ada delapan puisi yaitu“Doa Merapi”,“Tembok dan Gelombang 1”,“Dibayangan Merapi”,“Selamatkan”, “Cintaku”, puisi “Hati Semesta”, puisi “Kudekap Kusayang-sayang”,dan“Aku Belajar Menulis Puisi”.Teoriyang digunakan dalam penelitian ini adalah teori tentang makna yang dikemukakan oleh Abdul Chaer(1995) dan teori tentang tema, nada dan suasana yang dikemukakan oleh Herman. J.Waluyo (1987 dan 2003).Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan metode deskrptif. Objeknya tentang makna, nada, suasana, dan hubungan antara makna dengan nada dan suasana kumpulan puisi Do‟a Mohon Kutukan karya Emha Ainun Najib. Hasil analisis ditemukan bahwa, pertama, dari segi makna terdapat makna kias (83 data), makna konotatif (83 data), dan makna denotatif (67 data), makna referensial (66 data), makna nonreferensial (83 data). Kedua, nada yang adadalampuisiadalah nada protes (1 puisi), nada sinis (2 puisi), nada menyindir (1 puisi), nada menasehati (4 puisi).Suasana yang muncula dalah suasana haru (3 puisi), suasana kecewa (3 puisi), suasana kagum (2 puisi). Ketiga,hubungan antara makna dengan nada dan suasana adalah (1) makna denotatif dan konotatif berkaitan dengan kemarahan terhadap ketidakadilan dan suasana tidak senang kepada pemerintah, (2) kiasan berkaitan dengan protes kepada penguasa dengan perasaan tidak senang, (3) makna konotatif dan denotatif berkaitan dengan rasa syukur kepada Tuhan atas ciptaannya dengan perasaan kagum melihat ciptaan tersebut, (4) makna denotatif dan konotatif berkaitan dengan keikhlasan, diserahkan rasa sakit dan sehat kepada Tuhan dengan menasehati agar manusia selalu beriman dan bertaqwa, (5) makna kias berkaitan dengan manusia harus menghargai waktu yang disediakan, (6) makna referensial dan makna nonreferensial berkaitan dengan menasehati seseorang agar tidak mengenang masa yang telah berlalu. (7) makna referensial dan nonreferensial berkaitan dengan jangan pernah menyiakan orang lain yang ingin membantu kamu, (8) makna kias berkaitan dengan protes kepada pemimpin yang mengabaikan hak-hak mereka dengan rasa kecewa. Kata Kunci: makna, nada, suasana kumpulan Puisi Do‟a Mohon Kutukan, Emha Ainun Najib.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 29 Apr 2024 07:42
Last Modified: 29 Apr 2024 07:42
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/20335

Actions (login required)

View Item View Item