PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII3 PADA PEMBELAJARAN PKn DENGAN MENGGUNAKAN MODEL COOPERATIVE SCRIPT DI SMP 4 GUNUNG TALANG

Br. Nainggolan, Arta Marito and Pebriyenni, Pebriyenni and Hendrizal, Hendrizal (2016) PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII3 PADA PEMBELAJARAN PKn DENGAN MENGGUNAKAN MODEL COOPERATIVE SCRIPT DI SMP 4 GUNUNG TALANG. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
SKRIPSI ARTA MARITO.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh guru pada saat pembelajaran dominan menggunakan metode ceramah, sehingga hasil belajar PKn siswa belum sesuai dengan yang diharapkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peningkatan pemahaman siswa dan aspek afektif (disiplin dan tanggung jawab) siswa kelas VIII3 pada pembelajaran PKn melalui model Cooperative Script di SMP Negeri 4 Gunung Talang. Jenis penelitian yang digunakan yaitu Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Instrumen penelitian berupa lembar observasi aktivitas guru, lembar tes hasil belajar, lembar observasi penilaian afektif siswa dan lembar catatan lapangan. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas VIII3 SMP Negeri 4 Gunung Talang yang berjumlah 26 siswa. Hasil penelitian dalam dua siklus menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar PKn melalui model Cooperative Script. Pemahaman pada siklus I diperoleh rata-rata yaitu 50% dan mengalami peningkatan pada siklus II 80%. Rata-rata aspek afektif (disiplin) siswa pada siklus I yaitu 73,35% dan mengalami peningkatan pada siklus II 80,07%. Kemudian rata-rata aspek afektif (tanggung jawab) siswa pada siklus I yaitu 55,27% dan mengalami peningkatan pada siklus II yaitu 80,58%. Dapat disimpulkan, melalui model Cooperative Script dapat ditingkatkan hasil belajar PKn siswa kelas VIII3. Peneliti menyarankan agar guru dapat memilih dan menggunakan model pembelajaran yang sesuai dalam mengajar di antaranya dapat menggunakan model Cooperative Script untuk meningkatkan hasil belajar PKn. Kata Kunci: Hasil Belajar, Cooperative Script, PKn

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 07 Jun 2024 08:16
Last Modified: 07 Jun 2024 08:16
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/20618

Actions (login required)

View Item View Item