Aisyah, Aisyah and Pebriyenni, Pebriyenni and NURHARMI, NURHARMI (2015) EFEKTIVITAS PELAKSANAAN UNDANG-UNDANG NOMOR 22 TAHUN 2009 DALAM MENGURANGI TINGKAT KECELAKAAN LALU LINTAS DI WILAYAH HUKUM POLRESTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
Text
13. SKRIPSI.pdf Restricted to Repository staff only Download (12MB) |
Abstract
Penelitian ini di latarbelakangi masih tingginya angka kecelakaan lalu lintas pengendara sepeda motor yang tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM), Penelitian ini bertujuan untuk: Mendeskripsikan efektivitas pelaksanaan Undang- Undang Nomor 22 Tahun 2009 dalam mengurangi angka kecelakaan sepeda motor, pemberian sanksi bagi pengendara sepeda motor, meningkatkan etika berlalu lintas, dan mendeskripsikan kendala-kendala yang dihadapi oleh Polresta Padang. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, data yang diperoleh tentang kecelakaan lalu lintas oleh pengendara sepeda motor. Instrumen yang digunakan adalah pedoman wawancara, lembar observasi, lembar pertanyaan, dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa jumlah kecelakaan oleh pengendara sepeda motor yang tidak memiliki SIM meningkat dari tahun 2012-2014 yaitu 594 kasus di tahun 2012, 1043 kasus di tahun 2013, 1055 kasus di tahun 2014, sanksi yang diberikan oleh aparat kepolisian berupa tilang di tempat seperti tilang SIM, STNK dan penahanan sepeda motor, 58% pengendara sepeda motor terkategori beretika, dan kendala-kendala yang dihadapi oleh Polresta Padang adalah masih kurangnya tingkat kepatuhan masyarakat, serta kurangya pengetahuan masyarakat terhadap ramburambu lalu lintas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan Pasal 77 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 belum terlaksana secara efektif dalam mengurangi tingkat kecelakaan lalu lintas, pemberian sanksi kepada para pengendara sepeda motor sudah sesuai dengan aturan dan mampu meningkatkan etika berlalu lintas pengendara sepeda motor. Kata Kunci: SIM, Kecelakaan, Sanksi, Etika Lalu Lintas
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan |
Depositing User: | Erlya Wahyuni |
Date Deposited: | 13 Jun 2024 06:14 |
Last Modified: | 13 Jun 2024 06:14 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/20637 |
Actions (login required)
View Item |