PERANAN SATUAN POLISI PAMONG PRAJA (SATPOL PP) DALAM PENERTIBAN ANAK JALANAN DI KOTA PADANG

Hendri, Hendri and NURHARMI, NURHARMI and MUSLIM, TAWAKAL (2015) PERANAN SATUAN POLISI PAMONG PRAJA (SATPOL PP) DALAM PENERTIBAN ANAK JALANAN DI KOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
26. SKRIPSI HENDRI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (13MB)

Abstract

Studi Peranan Satuan Polisi Pamong Praja dalam Penertiban Anak jalanan di Kota Padang. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh apa saja peranan yang dapat dilakukan Satpol PP dalam penertiban anak jalanan di Kota Padang, tipe penelitian digunakan adalah Kualitatif metode Deskriptif. Pengumpulan data yang dilakukan dengan cara observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Informasi penelitian ini aparat Satpol PP, pegawai Dinas Sosial dan Tenaga Kerja, anak jalanan beserta masyarakat.Fokus dalam penelitian ini ada tiga 1.Bagaimanakah Peranan Pre-emtif Satpol PP dalam Penertiban Anak Jalanan di Kota Padang, 2.Bagaimanakah peranan preventif Satpol PP dalam Penertiban Anak Jalanan di Kota Padang 3. Kendala-kendala apa saja yang dihadapi Satpol PP dalam Penertiban Anak Jalanan dan Upaya Penanggulangan yang dilakukan Pemerintah dalam Pembinaan Anak Jalanan di Kota Padang. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa peranan Satpol PP dalam penertiban anak jalanan pembinaan sosialisasi produk hukum artinya memberikan pengertian kepada mereka bahwa ada aturan (Perda) yang mengatur keberadaan komunitas mereka, adapun pengendalian yang dilakukan berkoordinasi dengan Dinas Sosial dan Tenaga Kerja untuk pembinaan lebih lanjut. Kendala-kendala Satpol PP dalam penertiban anak jalanan belum sama pemahaman baik lingkungan satuan kerja perangkat daerah maupun masyarakat terhadap penertiban anak jalanan, dalam penegakkan Perda saat ini Kurang personil, belum ada pola pembinaan secara berkesinambungan, adapun upaya yang dilakukan dalam pembinaan anak jalanan yang berasal dari Kota Padang melakukan pembinaan dengan mengarahkan anak jalanan tersebut menekuni berbagai keterampilan, melakukan pemulangan berasal dari luar kota Padang ketempat asalnya masing-masing. Kata kunci :Peranan, Satpol PP, AnakJalanan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 13 Jun 2024 07:42
Last Modified: 13 Jun 2024 07:42
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/20650

Actions (login required)

View Item View Item