PENGARUH SISTEM AKUNTANSI PEMERINTAH DAERAH, SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL, DAN SISTEM PELAPORAN TERHADAP AKUNTABILITAS KINERJA INSTANSI PEMERINTAH DAERAH

Gustiardi, Febri and Hamdi, Mukhlizul (2024) PENGARUH SISTEM AKUNTANSI PEMERINTAH DAERAH, SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL, DAN SISTEM PELAPORAN TERHADAP AKUNTABILITAS KINERJA INSTANSI PEMERINTAH DAERAH. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER.docx

Download (2MB)
[img] Text
BAB 1 PENDAHULUAN.docx

Download (45kB)
[img] Text
BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN.docx

Download (28kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (31kB)
[img] Text
FULL TEXT.docx
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Ketika kualitas pelayanan publik sebuah daerah menjadi perhatian masyarakat, pemerintah bertanggung jawab untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik agar masyarakat menjadi puas dengan pekerjaan mereka. Akuntabilitas memiliki kemampuan untuk mengubah keadaan pemerintah yang tidak dapat memberikan pelayanan publik yang baik dan korup menuju pemerintahan yang demokratis. Pemerintah yang akuntabel akan mendapatkan dukungan publik karena menunjukkan bahwa mereka berkomitmen untuk melayani masyarakat. Karena tuntutan masyarakat terhadap pelaksanaan akuntabilitas publik oleh lembaga pemerintah pusat dan daerah, semua lembaga pemerintah diwajibkan untuk membuat perencanaan strategis, melakukan pengukuran kinerja, dan melaporkan. Penelitian ini menggunakan metode saturation sampling, dan diporeleh sampel sebanyak 41 responden yang berasal dari Badan Pengelola Keuangan Aset dan Daerah (BPKAD) Sumatera Barat. Pengujian hipotesis dilakukan dengan analisis regresi linier berganda menggunakan software IBM SPSS Statistic 25. Hasil empiris dari penelitian ini menemukan bahwa sistem pengendalian internal memiliki pengaruh terhadap pengungkapan akuntabilitas kinerja instansi pemerintah daerah. namun, sistem akuntansi pemerintah daerah dan sistem pelaporan ditemukan tidak berpengaruh terhadap akuntabilitas kinerja instansi pemerintah daerah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Akuntansi FEB
Date Deposited: 02 Sep 2024 03:09
Last Modified: 02 Sep 2024 03:09
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/21297

Actions (login required)

View Item View Item