Peranan Tim Ahli Kesehatan Jiwa pada Proses Penyidikan Tindak Pidana Pembunuhan di RS. Jiwa Prof. HB. Saanin Padang

Iva, Fitri Wahyuni and Uning, Pratimaratri and Deaf, Wahyuni Ramadhani (2024) Peranan Tim Ahli Kesehatan Jiwa pada Proses Penyidikan Tindak Pidana Pembunuhan di RS. Jiwa Prof. HB. Saanin Padang. Masters thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER - PENDAHULUAN.pdf

Download (799kB)
[img] Text
PENUTUP - DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (411kB)
[img] Text
IVA FITRI WAHYUNI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Menurut Pasal 44 KUHP tidak adanya kemampuan untuk bertanggung jawab merupakan suatu alasan dalam penghapusan pidana bagi seseorang dengan cacat kejiwaan. Untuk menentukan kondisi kejiwaan pelaku pembunuhan dibutuhkan tim ahli kesehatan jiwa. RS. Jiwa Prof. HB Saanin Padang merupakan satu-satunya RS pemerintah khusus jiwa milik Provinsi Sumatera Barat yang menerima permintaan VeRP. Permasalahan penelitian: 1) Bagaimana peran tim ahli kesehatan jiwa pada proses penyidikan pidana pembunuhan 2) Apa kendala yang dihadapi tim dalam proses penyidikan di RS. Jiwa Prof. HB. Saanin Padang. Penelitian menggunakan metode yuridis sosiologis. Data primer diperoleh dari wawancara dan data sekunder dengan studi dokumen. Data diolah dan dianalisis dengan metode analisis kualitatif. Hasil penelitian disimpulkan bahwa; 1) Peran tim ahli kesehatan jiwa sangat penting membantu penyidik menentukan apakah terperiksa mampu bertanggung jawab atau tidak terhadap ancaman pidananya, dengan memberikan keterangan secara lisan sebagai saksi ahli dan keterangan tertulis melalui laporan VeRP. 2) Kendala yang dihadapi tim ahli dalam menjalankan perannya antara lain : keterbatasan fasilitas pelayanan visum (ruang khusus psikiatri forensik dan CCTV), jumlah dan kompetensi tim ahli yang terbatas, mahalnya pembiayaan visum, peran dan pemahaman penyidik dalam melakukan permintaan visum, ketidaklengkapan administrasi, hambatan komunikasi terperiksa serta lama perawatan sama dengan pasien biasa. Kata Kunci : Tim Ahli Kesehatan Jiwa, Penyidikan, Tindak Pidana Pembunuhan

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Program Pascasarjana > Ilmu Hukum
Depositing User: Hukum Magister
Date Deposited: 03 Sep 2024 07:10
Last Modified: 03 Sep 2024 07:10
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/21524

Actions (login required)

View Item View Item