FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB ANAK YANG MENIKAH USIA MUDA DALAM PEMENUHAN HAK PENDIDIKAN DI SIKUCUA TIMUR KABUPATEN PADANG PARIAMAN

Mutia, Yulia Sandela and Maiyestati, Maiyestati and Zarfinal, Zarfinal (2024) FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB ANAK YANG MENIKAH USIA MUDA DALAM PEMENUHAN HAK PENDIDIKAN DI SIKUCUA TIMUR KABUPATEN PADANG PARIAMAN. Masters thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER - PENDAHULUAN.pdf

Download (988kB)
[img] Text
PENUTUP - DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (293kB)
[img] Text
TESIS Mutia Yulia Sandela.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Undang-undang Nomor 16 Tahun 2019 tentang Perkawinan menyatakan perkawin an hanya diizinkan apabila pria dan wanita sudah mencapai umur 19 tahun. Di Sikucua Timur dalam beberapa hal rentan terjadinya perkawinan di usia muda yang menyebabkan degradasi dalam pendidikan dan kemunduran dalam eknomi, maka dengan itu penelitian ini terkait tentang peranan ninik mamak dalam pemenuhan hak pendidikan anak yang menikah usia muda. Rumusan Masalah: 1) Apasaja faktor penyebab anak yang menikah usia muda di Sikucua Timur, Kabupaten Padang Pariaman? 2) Apasaja dampak yang timbul bagi anak yang menikah usia muda terhadap pemenuhan hak pendidikan anak di Sikucua Timur, Kabupaten Padang Pariaman? 3) Apasaja sanksi yang diberikan oleh ninik mamak dalam pemenuhan hak pendidikan bagi anak yang menikah usia muda di Sikucua Timur, Kabupaten Padang Pariaman? Metode penelitian hukum sosiologis, pengumpulan data dari studi dokumen, dan wawancara. Dianalisis secara kualitatif yakni data yang mucul berwujud kata-kata bukan rangkaian angka. Simpulan (1) Faktor penyebab anak yang menikah usia muda, faktor ekonomi, lemahnya pendidikan, salah pergaulan dan perjodohan (2) Dampak yang timbul bagi anak yanng menikah muda, tidak mendapatkan pendidikan yang optimal, terjadinya perceraian dan diskriminasi gender (3) Sanksi yang diberikan oleh ninik mamak terhadap anak yang menikah usia muda, memberikan denda, memberikan teguran dan nasehat. Kata Kunci : Faktor-faktor Menikah Muda, Padang Pariaman

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Program Pascasarjana > Ilmu Hukum
Depositing User: Hukum Magister
Date Deposited: 04 Sep 2024 06:29
Last Modified: 04 Sep 2024 06:29
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/21857

Actions (login required)

View Item View Item