Penerapan Double Track System dalam Putusan Pemidanaan terhadap Anak pada Tindak Pidana Penyalahgunaan Narkotika (Studi Putusan Pengadilan Negeri Padang)

Elsa, Imania and Uning, Pratimaratri and Deaf, Wahyuni Ramadhani (2024) Penerapan Double Track System dalam Putusan Pemidanaan terhadap Anak pada Tindak Pidana Penyalahgunaan Narkotika (Studi Putusan Pengadilan Negeri Padang). Masters thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER PENDAHULUAN.pdf

Download (880kB)
[img] Text
PENUTUP - DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (504kB)
[img] Text
TESIS ELSA IMANIA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

KUHP, UU SPPA, dan UU Narkotika telah mengatur aturan tentang double track system. Dalam peraturan tersebut pemidanaan anak yang berhadapan dengan hukum berbeda dengan pemidanaan orang dewasa. Pemidanaan anak merupakan salah satu pemidanaan yang menggunakan undang-undang khusus yang penanganannya berbeda-beda sesuai dengan kasusnya. Rumusan permasalahan: 1) Bagaimanakah penerapan double track system dalam pemidanaan terhadap anak pada tindak pidana penyalahgunaan narkotika di Pengadilan Negeri Padang? 2) Apa dasar pertimbangan hakim dalam menerapkan double track system dalam pemidanaan terhadap anak pada tindak pidana penyalahgunaan narkotika di Pengadilan Negeri Padang? Penelitian ini menggunakan jenis penelitian yuridis normatif, sumber data berupa bahan hukum primer, bahan hukum sekunder dan bahan hukum tersier. Teknik pengumpulan data dengan studi pustaka (library reserach) dan dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian disimpulkan bahwa 1) Dalam menerapkan double track system Hakim di Pengadilan Negeri Padang menjatuhkan sanksi bentuk pidana berupa penjara dan pidana pengawasan di LPKA Tanjung Pati atau di Rutan Klas II B Padang, dan sekaligus menjatuhkan bentuk tindakan berupa pelatihan kerja di LPKA Tanjung Pati. 2) Pertimbangan hakim dalam menerapkan double track system dalam pemidanaan anak pada tindak pidana penyalahgunaan narkotika di Pengadilan Negeri Padang yaitu dengan memperhatikan pertimbangan yuridis dan non-yuridis. Kata kunci: Pemidanaan Anak, Narkotika, Double Track System.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Program Pascasarjana > Ilmu Hukum
Depositing User: Hukum Magister
Date Deposited: 04 Sep 2024 06:40
Last Modified: 04 Sep 2024 06:40
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/21867

Actions (login required)

View Item View Item