Novrita, Yuristia and khairuddin, Khairuddin and Rita, Desfitri (2016) Persepsi Siswa terhadap Guru dalam Menciptakan Lingkungan Belajar yang Kondusif dan Hubungannya terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa di Kelas XI MIA SMAN 3 Padang. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
Text
34.pdf Restricted to Repository staff only Download (7MB) |
Abstract
Pentingnya peran guru dalam pembelajaran maka guru dituntut dapat menciptakan lingkungan belajar yang kondusif. Dengan persepsi yang baik terhadap guru membuat siswa lebih termotivasi untuk belajar dan hasil belajar juga menjadi baik. Oleh karena itu, dilakukan penelitian tentang persepsi siswa terhadap guru dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan hubungannya dengan hasil belajar matematika di kelas XI MIA SMAN 3 Padang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis hubungan persepsi siswa terhadap guru dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dengan hasil belajar matematika di kelas XI MIA SMAN 3 Padang. Hipotesis penelitian ini adalah terdapat hubungan antara persepsi siswa terhadap guru dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dengan hasil belajar matematika di kelas XI MIA SMAN 3 Padang. Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive samplingdengan jumlah sampel 97 orang. Instrumen penelitian ini berupa tes uraian dan angket. Dari analisis data disimpulkan bahwa persepsi siswa terhadap guru adalah baik dengan persamaan regresi linier Y = 65,49 + 0,13 . Persepsi siswa terhadap guru dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif mempunyai hubungan dengan hasil belajar matematika siswa di kelas XI MIA SMAN 3 Padang. Persentase hubungan antara persepsi siswa terhadap guru dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dengan hasil belajar matematika adalah 2,20%. Untuk itu disarankan kepada guru agar lebih memperhatikan lingkungan belajar yang kondusif dalam pembelajaran sehingga dapat mengharapkan hasil belajar yang lebih baik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Erlya Wahyuni |
Date Deposited: | 23 Oct 2024 01:56 |
Last Modified: | 23 Oct 2024 01:56 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/23209 |
Actions (login required)
View Item |