Surya, Rahmadani and Khairudin, Khairudin and Fauziah, Fauziah (2016) Penerapan Strategi Learning Cycle dengan Pendekatan Inkuiri pada Pembelajaran Matematika Siswa Kelas VII SMP Kartika 1−7 Padang. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
Text
21.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Proses pembelajaran matematika yang berlangsung selama ini di SMP Kartika 1−7 Padang masih terpusat pada guru. Proses transfer ilmu masih dari guru ke siswa. Keaktifan siswa juga masih kurang. Keaktifan mereka tergantung pada materi yang dipelajari. Siswa juga kurang berani dalam menyampaikan pendapatnya kepada orang lain. Mereka takut jawaban atau pendapat yang mereka berikan salah dan tidak diterima oleh orang lain. Untuk mengatasi masalah tersebut peneliti mencoba melakukan penelitian dengan strategi Learning Cycle dengan pendekatan inkuiri dimana masing-masing siswa harus aktif secara individu maupun secara kelompok. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah strategi Learning Cycle dengan pendekatan inkuiri dapat meningkatkan aktivitas siswa dalam pembelajaran matematika dan mengetahui apakah hasil belajar siswa kelas VII SMP Kartika 1−7 Padang lebih baik setelah menggunakan strategi Learning Cycle dengan pendekatan inkuiri dibandingkan dengan hasil belajar pembelajaran biasa. Hipotesis yang diajukan adalah hasil belajar siswa yang pembelajarannya menggunakan strategi Learning Cycle dengan pendekatan inkuiri lebih baik dari hasil belajar matematika siswa yang menggunakan pembelajaran biasa pada kelas VII SMP Kartika 1−7 Padang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Kartika 1−7 Padang tahun pelajaran 2015/2016. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas VII1 sebanyak 26 orang sebagai kelas eksperimen dan kelas VII2 sebanyak 26 orang sebagai kelas kontrol. Aktivitas belajar siswa pada kelas eksperimen secara umum mengalami peningkatan pada setiap pertemuannya. Berdasarkan data hasil belajar siswa pada kedua kelas sampel, setelah dilakukan uji hipotesis dengan rumus t-tes pada taraf = 0,05 diperoleh t = 2,13 dan t = 1,675. Karena t > t maka hipotesis yang diajukan diterima. Jadi dapat disimpulkan bahwa hasil belajar matematika siswa yang pembelajaran menggunakan strategi Learning Cycle dengan pendekatan inkuiri lebih baik dari hasil belajar siswa yang pembelajarannya menggunakan pembelajaran biasa.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Erlya Wahyuni |
Date Deposited: | 29 Oct 2024 03:02 |
Last Modified: | 29 Oct 2024 03:02 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/23263 |
Actions (login required)
View Item |