Sunarti, Yola Sri Widuri and Lutfian, Almash and Fazri, Zuzano (2015) Penerapan Teknik Pembelajaran Thinking Aloud Pair Problem Solving dalam Pembelajaran Matematika Siswa Kelas VII SMPN 15 Padang. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
Text
66.pdf Restricted to Repository staff only Download (32MB) |
Abstract
Keaktifan dan rasa tanggung jawab siswa dalam pembelajaran matematika masih kurang. Ketika guru meminta siswa bertanya hal yang belum dipahami tidak ada siswa yang bertanya. Namun, saat guru yang bertanya hanya satu atau dua siswa saja yang berusaha menjawab dan orangnya cenderung sama. Jika diadakan kerja kelompok, partisipasi siswa tidak merata, ada siswa yang ingin sepenuhnya mengambil alih pekerjaan kelompok dan sebaliknya sebagian besar siswa mengabaikan tanggung jawabnya dalam pekerjaan kelompok dan hanya mengandalkan temannya. Selain itu, dalam presentasi kelompok didominasi oleh siswa yang pintar dan siswa lainnya hanya menyalin hasil diskusi kelompok yang presentasi pada catatan masing-masing. Berdasarkan uraian di atas terlihat bahwa aktifitas dan rasa tanggung jawab siswa dalam pembelajaran matematika masih kurang. Hal ini berdampak pada rendahnya hasil belajar matematika siswa. Salah satu teknik pembelajaran yang dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar adalah dengan menerapkan teknik pembelajaran Thinking Aloud Pair Problem Solving (TAPPS). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perkembangan aktivitas siswa dalam pembelajaran matematika selama menerapkan teknik pembelajaran TAPPS pada kelas VII SMPN 15 Padang dan membandingkan proporsi siswa yang mencapai ketuntasan belajar matematika dengan menerapkan teknik pembelajaran TAPPS dan proporsi siswa yang mencapai ketuntasan belajar matematika dengan menerapkan pembelajaran biasa pada kelas VII SMPN 15 Padang
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Erlya Wahyuni |
Date Deposited: | 05 Nov 2024 07:00 |
Last Modified: | 05 Nov 2024 07:00 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/23371 |
Actions (login required)
View Item |