Salvestra Indra, Jaya and Maiyestati, Maiyestati (2025) PERANAN KERAPATAN ADAT NAGARI DALAM PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN NAGARI DI KOTO BARU SOLOK. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
![]() |
Text
Bab 1 Indra.pdf Download (987kB) |
![]() |
Text
Bab 4 Indra.pdf Download (9kB) |
![]() |
Text
Daftar Pustaka Indra.pdf Download (142kB) |
![]() |
Text
Full Skripsi Indra.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Peranan KAN Koto Baru belum sesuai dengan apa yang disebutkan dalam Pasal 7 Peraturan Daerah Provinsi Sumatera Barat Nomor 7 Tahun 2018 tentang Nagari,. a) Bagaimana peranan KAN dalam penyelenggaraan Pemerintahan Nagari di Koto Baru Solok? b) Apa saja kendala-kendala KAN dalam penyelenggaraan Pemerintahan Nagari di Koto Baru Solok? c) Apa saja upaya-upaya yang dilakukan oleh KAN dalam mengatasi kendala-kendala dalam penyelenggaraan Pemerintahan Nagari di Koto Baru Solok?. Jenis penelitian menggunakan yuridis sosiologis. Sumber data adalah data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, studi dokumen dan analisis data secara kualitatif. Hasil penelitian: 1) KAN Koto Baru memiliki peranan dalam melakukan tugas dan wewenangnya yaitu menyalurkan aspirasi masyarakat, melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan adat istiadat dan budaya nagari, meminta pertanggungjawaban pelaksanaan pemerintahan nagari kepada kapalo nagari, dan melestarikan nilai-nilai adat dan budaya sesuai adat salingka nagari. 2) Kendala-kendala KAN yaitu belum ada tindak lanjut dari Pemerintah Kabupaten Solok tentang Peraturan Daerah Sumatera Barat Nomor 7 Tahun 2018 Tentang Nagari, kurangnya pengetahuan KAN tentang Peraturan Daerah Sumatera Barat Nomor 7 Tahun 2018 Tentang Nagari, kurangnya anggaran, kurangnya sumber daya manusia, dan kurangnya koordinasi dengan Pemerintahan Nagari. 3) Upaya-upaya KAN dalam mengatasi kendala yaitu mendorong Pemerintah Kabupaten Solok untuk membuat Peraturan Daerah turunan dari Peraturan Daerah Sumatera Barat Nomor 7 Tahun 2018 Tentang Nagari, meningkatkan koordinasi dengan Pemerintahan Nagari Koto Baru, mengajukan kepada Pemerintahan Nagari untuk menambahkan anggaran, dan melakukan koordinasi dengan niniak mamak. Kata Kunci: Peranan, Kerapatan Adat Nagari, Pemerintahan Nagari
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Depositing User: | Hukum FH |
Date Deposited: | 20 Mar 2025 07:55 |
Last Modified: | 20 Mar 2025 07:55 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/24694 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |