Karmelia, Cahyani and Rita, Anggraini (2025) PERENCANAAN PERKUATAN TERHADAP LERENG DENGAN MENGGUNAKAN SOIL NAILING. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
![]() |
Text
i. cover, KP, LP, Abstrak, DI,DG,DT, BAB PENDAHULUAN.pdf Download (495kB) |
![]() |
Text
ii. BAB KESIMPULAN DAN SARAN.pdf Download (161kB) |
![]() |
Text
iii. FULLTEKS SKRIPSI.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Sumatera Barat memiliki topografi berbukit-bukit dan berlembah karena diapit oleh dua lempengan besar: Lempengan Eurasia dan Lempengan Indo-Australia. Kota Bukittinggi ialah salah satu daerah di Sumatera Barat dengan topografi berbukit-bukit dan berlembah yang mengalami kelongsoran pada lerengnya, ini terjadi terjadi di bawah Jembatan Limpapeh Kota Bukittinggi. Untuk mengetahui Kestabilan lereng tanpa perkuatan menggunakan metode Bishop dan metode Fellenius, dan Mengetahui Kestabilan lereng setelah diberikan perkuatan soil nailing. Soil nailing merupakan perkuatan terhadap lereng yang tidak stabil atau berpotensi runtuh dengan menancapkan potongan-potongan baja (nails) hingga mencapai daerah pasif tanah kemudian dilakukan grout. Perencanaan soil nailing menyesuaikan SNI 8460:2017 Persyaratan Perencanaan Geoteknik. Soil Nailing sebagai perkuatan di rencanakan dengan variasi sudut pemasangan 10°, 15°, 20° dengan metode Baji untuk analisis stabilitas lereng terhadap keruntuhan global, dengan nilai faktor keamanan yang diperoleh 3,25 dengan sudut 10°. Faktor keamanan lereng tanpa perkuatan didapati ≤ 1,5 yaitu 0,96 untuk metode Bishop dan 0,39 untuk metode Fellenius. Setelah perencanaan dan analisis lereng yang dilakukan dengan perkuatan Soil Nailing, semua hasil analisis stabilitas lereng memenuhi nilai faktor keamanan SNI 8460:2017, yaitu lereng dianggap aman dengan nilai minimal 1,5.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Sipil |
Depositing User: | Teknik Sipil FTSP |
Date Deposited: | 24 Mar 2025 03:25 |
Last Modified: | 24 Mar 2025 03:25 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/25482 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |