ANALISIS JUMLAH TENAGA KERJA OPERATIONAL PENGISIAN BAHAN BAKAR PESAWAT BERDASARKAN BEBAN KERJA DI AVIATION FUEL TERMINAL MINANGKABBAU

Muhammad, Iqbal and Eva, Suryani (2025) ANALISIS JUMLAH TENAGA KERJA OPERATIONAL PENGISIAN BAHAN BAKAR PESAWAT BERDASARKAN BEBAN KERJA DI AVIATION FUEL TERMINAL MINANGKABBAU. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
FULL TEXT SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
COVER, HALAMAN PENGESAHAN, ABSTRAK, DAFTAR ISI dan BAB PENDAHULUAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB KESIMPULAN SARAN DAN DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (456kB)

Abstract

Dalam dunia industri salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah pengelolan sumber daya manusia yang baik. Pengelolaan sumber daya manusia yang baik diharapkan dapat menghasilkan tenaga kerja yang efektif dan efisien untuk perusahaan. PT Pertamina Aviation Fuel Terminal Minangkabau adalah perusahan industri minyak dan gas yang melayani pengisian bahan bakar pesawat udara. Perusahaan membutuhkan perencanaan dan pengelolaan sumber daya manusia yang baik sehingga sumber daya manusia yang dihasilkan dapat bekerja dengan profesional dan resiko kerja dapat dihindari. Pekerja operasional di Aviation Fuel Terminal Minangkabau terlihat memiliki waktu luang di dalam jam kerjanya. Banyaknya kegiatan yang tidak produktif oleh pekerja operational mengindikasikan beban kerja yang tidak sesuai. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui nilai beban kerja yang dialami pekerja dan memberikan rekomendasi perbaikan berdasarkan hasil perhitungan beban kerja yang dialami oleh pekerja operasional. Beban kerja akan dihitung menggunakan metode Full Time Equivalent dengan melakukan observasi berdasarkan uraian tugas untuk pekerja operasional sehingga didapatkan data yang dibutuhkan. Dari hasil perhitungan beban kerja didapatkan dari total dua belas pekerja operasional, semuanya dikategorikan indek Full Time Equivalent beban kerja ringan. Dengan indek nilai tersebut, maka akan dilakukan usulan perbaikan diantaranya evaluasi kinerja, pemindahan ke lokasi yang overload, dan program pensiun dini. Kata kunci: Beban Kerja, Sumber Daya Manusia, Full Time Equivalent.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri
Depositing User: Teknik Industri FTI
Date Deposited: 25 Mar 2025 07:48
Last Modified: 25 Mar 2025 07:48
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/25877

Actions (login required)

View Item View Item