PELAKSANAAN PENYIDIKAN TERHADAP PRAJURIT TENTARA NASIONAL INDONESIA YANG MELAKUKAN TINDAK PIDANA TIDAK HADIR TANPA IZIN (Studi kasus DENPOM I/4 Padang)

Muhammad, Fuadi Zikri and Uning, Pratimaratri and Yetisma, Saini (2020) PELAKSANAAN PENYIDIKAN TERHADAP PRAJURIT TENTARA NASIONAL INDONESIA YANG MELAKUKAN TINDAK PIDANA TIDAK HADIR TANPA IZIN (Studi kasus DENPOM I/4 Padang). Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.

[img] Text
52 MUHAMMAD FUADI ZIKRI (1610012111227) COVER.pdf

Download (199kB)
[img] Text
52 MUHAMMAD FUADI ZIKRI (1610012111227) ABSTRAK.pdf

Download (191kB)
[img] Text
52 MUHAMMAD FUADI ZIKRI (1610012111227) BAB I.pdf

Download (646kB)
[img] Text
52 MUHAMMAD FUADI ZIKRI (1610012111227) BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (565kB)
[img] Text
52 MUHAMMAD FUADI ZIKRI (1610012111227) BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (506kB)
[img] Text
52 MUHAMMAD FUADI ZIKRI (1610012111227) BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (285kB)
[img] Text
52 MUHAMMAD FUADI ZIKRI (1610012111227) DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (202kB)

Abstract

Tindak pidana tidak hadir tanpa izin (THTI) merupakan salah satu tindak pidana militer yang diatur dalam Pasal 86 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana Militer (KUHPM). Pada tahun 2019, di wilayah hukum DENPOM I/4 Padang sebanyak 2 kasus THTI yang dilakukan oleh TNI AD. Rumusan masalah: (1). Bagaimanakah pelaksanaan penyidikan oleh penyidik polisi militer DENPOM I/4 Padang terhadap anggota TNI AD yang melakukan tindak pidana THTI? dan (2). Apakah kendala yang ditemukan penyidik DENPOM I/4 Padang dalam pelaksanaan penyidikan terhadap anggota TNI AD yang melakukan tindak pidana THTI?. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum sosiologis. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dengan menggunakan teknik wawancara dan data sekunder dengan teknik studi dokumen. Simpulan penelitian (1). Pelaksanaan penyidikan terdiri dari beberapa tahapan, yaitu menerima laporan, terbitnya laporan polisi, terbitnya Surat Penyerahan Pengusutan Penyidikan (SP3), terbitnya surat perintah penyidikan, pemanggilan saksi dan tersangka, penahanan tersangka, penjilitan berkas, terbitnya surat pengantar berkas, dan pelimpahan berkas perkara ke oditur militer (2). Kendala-kendala yang ditemui adalah kendala internal dan kendala eksternal. Keyword: Penyidikan, tindak pidana, militer, izin

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Hermanto Hermanto
Date Deposited: 08 Jul 2020 02:12
Last Modified: 08 Jul 2020 02:12
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/267

Actions (login required)

View Item View Item