ANALISA KEMAMPUAN PENAMPANG DRAINASE RUAS LOLONGGUNUNG PANGILUN-AMPANG UNTUK MENGALIRKAN DEBIT BANJIR

Mira, Larissa and Zahrul, Umar and Afrizal, Naumar (2021) ANALISA KEMAMPUAN PENAMPANG DRAINASE RUAS LOLONGGUNUNG PANGILUN-AMPANG UNTUK MENGALIRKAN DEBIT BANJIR. Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.

[img] Text
Cover MIRA LARISSA.pdf

Download (264kB)
[img] Text
Abstrak MIRA LARISSA.pdf

Download (5kB)
[img] Text
BAB I MIRA LARISSA.pdf

Download (87kB)
[img] Text
BAB II - IV MIRA LARISSA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V MIRA LARISSA.pdf

Download (7kB)

Abstract

Akibat pesatnya pertumbuhan penduduk didaerah Lolong, Gunung Pangilun, dan Ampang, ini menyebabkan peningkatan penggunaan lahan dan mengurangi daerah resapan air hujan, yang berakibat koefisien aliran permukaan dan debit banjir meningkat, sehingga saluran drainase yang ada tidak mampu mengalirkan debit banjir. Metode yang digunakan yaitu analisa hidrologi dan analisa hidraulika dimana saluran direncanakan menggunakan penampang persegi. Hasil perhitungan koefisien aliran permukaan (c) pada ruas 1 dari Ampang sampai jalan Gajah Mada sebesar 0.84, ruas 2 dari jalan Gajah Mada sampai rel kereta api sebesar 0.85, ruas 3 dari rel kereta api sampai jalan Khatib Sulaiman sebesar 0.83 dan ruas 4 sari jalan Khatib Sulaiman sampai bermuara dilaut sebesar 0.85. Kemampuan saluran drainase eksisting melewatkan debit sebanyak 6.43 m³/detik, sedangkan debit banjir rencana pada ruas 1 sebesar 15.002 m³/detik, ruas 2 sebesar 20.515 m³/detik, ruas 3 sebesar 30.660 m³/detik dan ruas 4 sebesar 43.504 m³/detik. Dimensi saluran pada ruas 1 lebar (b) = 4 m dan tinggi (h) = 1.6 m , ruas 2 lebar (b) = 5 m dan tinggi (h) = 1.66 m, ruas 3 lebar (b) = 7 m dan tinggi (h) = 2.05 m, ruas 4 lebar (b) = 6.8 m dan tinggi (h) = 2.23 m. Kata kunci: Drainase, Debit, Banjir, Koefisien Aliran (c)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Sipil
Depositing User: Heltree Ivatureza
Date Deposited: 23 Sep 2021 03:28
Last Modified: 23 Sep 2021 03:28
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/6710

Actions (login required)

View Item View Item