PENGARUH KUALITAS AKRUAL ASIMETRI INFORMASI, DAN PENGUNGKAPAN SEGMEN TERHADAP BIAYA EKUITAS (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Periode 2014-2019)

AZYE, AFRINA EKA PUTRI and Dwi, Fitri Puspa (2021) PENGARUH KUALITAS AKRUAL ASIMETRI INFORMASI, DAN PENGUNGKAPAN SEGMEN TERHADAP BIAYA EKUITAS (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Periode 2014-2019). Diploma thesis, UNIVERISTAS BUNG HATTA.

[img] Text
Full Skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
Cover, Halaman Persetujuan, Abstrak dan Daftar Isi.pdf

Download (123kB)
[img] Text
Bab Pendahuluan.pdf

Download (289kB)
[img] Text
Bab Kesimpulan Saran.pdf

Download (86kB)

Abstract

PENGARUH KUALITAS AKRUAL, ASIMETRI INFORMASI, DAN PENGUNGKAPAN SEGMEN TERHADAP BIAYA EKUITAS (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Periode 2014-2019) Azye Afrina Eka Putri1), Dwi Fitri Puspa2) Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi, Universitas Bung Hatta Email :azye.putri@gmail.com ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan dan menganalisis pengaruh Kualitas Akrual, Asimetri Informasi dan Pengungkapan Segmen terhadap Biaya Ekuitas. Variable independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah Kualitas Akrual, Asimetri Informasi, Pengungkapan Segmen sedangkan variabel independen adalah Biaya Ekuitas. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder. Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) yang terdiri dari 143 perusahaan. Pada penelitian ini yang dijadikan sampel adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling, yaitu dengan memilih sampel berdasarkan kriteria tertentu sesuai dengan tujuan penelitian. Sehingga Sampel yang diperoleh sebanyak 91 perusahaan. Data yang digunakan dari tahun 2014- 2019. Metode analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah metode regresi linear berganda yang diolah dengan menggunakan SPSS16.0. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis ditemukan bahwa kualitas akrual, asimetri informasi dan pengungkapan segmen berpengaruh terhadap biaya ekuitas pada perusahaan manufaktur ayang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2014-2019. Kata Kunci: Kualitas Akrual, Asimetri Informasi, Pengungkapan Segmen, dan Biaya Ekuitas

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Akuntansi FEB
Date Deposited: 04 Oct 2021 09:18
Last Modified: 04 Oct 2021 09:18
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/6775

Actions (login required)

View Item View Item