ANALISIS YURIDIS DISKRIMINASI RASIAL BERDASARKAN INTERNATIONAL CONVENTION ON THE ELIMINATION OF ALL FORMS OF RACIAL DISCRIMINATION 1965 ( Studi Kasus : Perlakuan Diskriminasi Rasial Oleh Bangsa Amerika dan Eropa Terhadap Ras Asia Saat Pandemi Covid-19)

Lisa, Devrianti and Dwi, Astuti Palupi (2022) ANALISIS YURIDIS DISKRIMINASI RASIAL BERDASARKAN INTERNATIONAL CONVENTION ON THE ELIMINATION OF ALL FORMS OF RACIAL DISCRIMINATION 1965 ( Studi Kasus : Perlakuan Diskriminasi Rasial Oleh Bangsa Amerika dan Eropa Terhadap Ras Asia Saat Pandemi Covid-19). Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.

[img] Text
i. Cover.pdf

Download (952kB)
[img] Text
ii. ABSTRAK.pdf

Download (200kB)
[img] Text
iii. BAB I.pdf

Download (442kB)
[img] Text
iv. BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (517kB)
[img] Text
v. BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (465kB)
[img] Text
vi. BAB IV.pdf

Download (184kB)
[img] Text
vii. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (442kB)

Abstract

Pandemi covid-19 menjadi salah satu faktor terjadinya diskriminasi rasial dan ketidakadilan terhadap kelompok minoritas. Kelompok minoritas yang mengalami diskriminasi ini adalah mereka yang berketurunan ras asia yang mendapat berbagai tindakan diskriminasi oleh bangsa Amerika dan Eropa. Diskriminasi rasial yang dialami oleh ras asia saat pandemi ini bermula dari pandangan negatif akan ras asia, dimana timbulnya pandangan negatif disebabkan karena mereka menganggap ras Asia yang menjadi sumber utama penyebaran virus covid-19, yang kemudian pandangan negatif tersebut berwujud adanya berbagai macam tindakan diskriminasi rasial berupa kekerasan verbal hingga fisik. Rumusan masalah yang didapat dari penelitian ini yaitu : (1) bagaimanakah bentuk diskriminasi rasial menurut International Convention on The Elimination of All Forms of Racial Discrimination 1965 (2) Bagaimanakah analisis yuridis kasus diskriminasi rasial oleh bangsa Amerika dan Eropa terhadap ras Asia saat pandemi covid-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk diskriminasi rasial berdasarkan International Convention on The Elimination of All Forms of Racial Discrimination 1965 serta untuk menganalisis kasus diskriminasi rasial yang dilakukan oleh Amerika dan Eopa terhadap ras asia saat pandemi covid-19. Penelitian ini menggunakan metode penelitian normatif, dengan sumber data yang diperoleh dari berbagai sumber yang berhubungan dengan hal-hal yang diteliti, berupa buku dan literatur-literatur serta peraturan perundang-undangan dan konvensi internasional, menggunakan teknik penelitian studi kepustakaan dan analisis data dengan menggunakan metode analisis kualitatif. Hasil dari penelitian ini menujukkan adanya bentuk-bentuk tindakan yang termasuk dalam diskriminasi rasial dalam konvensi, tindakan-tindakan tersebut beupa adanya propaganda, hasutan, pembatasan, pembedaan serta pengucilan terhadap ras serta ditemukannya kasus-kasus diskriminasi rasial terhadap ras asia yang dilakukan oleh Amerika dan Eropa selama covid-19 terjadi. Kasus diskriminasi rasial ini dilakukan mulai dari warga, tokoh politik, bahkan pemimpin negara yang menunjukkan kebencian terhadap mereka yang berketurunan asia berupa yang dianggap sebagai penyebar covid-19 di Amerika dan Eropa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Hukum FH
Date Deposited: 14 Mar 2022 06:21
Last Modified: 14 Mar 2022 06:21
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/8052

Actions (login required)

View Item View Item