Pemetaan Tingkat Kerawanan Banjir Kawasan Perumahan Kota Tanjungpinang Berbasis SIG (Sistem Informasi Geografis)

Audy, Ananda and Haryani, Haryani (2022) Pemetaan Tingkat Kerawanan Banjir Kawasan Perumahan Kota Tanjungpinang Berbasis SIG (Sistem Informasi Geografis). Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER DLL.pdf

Download (370kB)
[img] Text
BAB PENDAHULUAN.pdf

Download (578kB)
[img] Text
BAB PENUTUP.pdf

Download (80kB)
[img] Text
FULLTEKS SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (21MB)

Abstract

Kota Tanjungpinang tumbuh sebagai ibukota di provinsi Kepulauan Riau dan menjadi tujuan urbanisasi bagi masyarakat desa. Dalam rangka memenuhi kebutuhan permukiman penduduk, pertumbuhan perumahan di Kota Tanjungpinang meningkat dengan pesat seiring dengan pertumbuhan penduduk. Namun, pembangunan perumahan tanpa perencanaan yang baik menyebabkan beberapa kawasan perumahan selalu mengalami bencana banjir selama musim hujan berlangsung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kerawanan banjir kawasan perumahan dan kesesuaian perumahan dengan kerawanan banjir tinggi dengan rencana pola ruang RTRW Kota Tanjungpinang dengan pendekatan Sistem Informasi Geografis (SIG). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif untuk memetakan tingkat kerawanan banjir menggunakan teknik skoring dan overlay pada enam parameter yakni kelerengan, jenis tanah, curah hujan, topografi, buffer sungai, dan penggunaan lahan. Hasil menunjukkan bahwa tingkat kerawanan banjir kawasan perumahan formal di Kota Tanjungpinang dominan berada pada tingkat kerawanan banjir sedang pada semua kawasan perumahan formal dan terdapat 22 perumahan yang berada pada tingkat kerawanan banjir tinggi walau tidak secara keseluruhan, sedangkan untuk tingkat kerawanan banjir kawasan perumahan swadaya dominan berada pada tingkat kerawanan banjir sedang dengan persentase 93,81% dan diikuti oleh tingkat kerawanan banjir tinggi dengan persentase 6,19% dari total luas kawasan perumahan swadaya eksisting Kota Tanjungpinang. Selain itu, diketahui bahwa dari 22 perumahan yang memiliki kerawanan banjir tinggi terdapat 9 perumahan memiliki tingkat kesesuaian pola ruang sangat sesuai, 3 perumahan memiliki tingkat kesesuaian pola ruang cukup sesuai, dan 10 perumahan lainnya memiliki tingkat kesesuaian pola ruang yang tidak sesuai.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TH Building construction
Divisions: Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan > Perencanaan Wilayah dan Kota
Depositing User: PWK FTSP
Date Deposited: 04 Aug 2022 03:43
Last Modified: 04 Aug 2022 03:43
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/9186

Actions (login required)

View Item View Item