PENGARUH HARGA SAHAM, VOLATILITAS HARGA SAHAM, DAN VOLUME PERDAGANGAN TERHADAP BID ASK SPREAD SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR TRANSPORTASI YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2017-2021

Della, Cyinthia and Rika, Desiyanti (2022) PENGARUH HARGA SAHAM, VOLATILITAS HARGA SAHAM, DAN VOLUME PERDAGANGAN TERHADAP BID ASK SPREAD SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR TRANSPORTASI YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2017-2021. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER, HALAMAN PERSETUJUAN, ABSTRAK, DAN DAFTAR ISI.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB PENDAHULUAN.pdf

Download (464kB)
[img] Text
BAB KESIMPULAN SARAN DAN DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (453kB)
[img] Text
FULLTEKS SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan agar menemukan ada atau tidaknya pengaruh dari harga saham, volatilitas harga saham dan volume perdagangan terhadap bid ask spread dari perusahaan transportasi yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia periode 2017 – 2021. Penelitian ini memiliki empat variabel yakni, bid ask spread sebagai variabel terikat, sedangkan harga saham, volatilitas harga saham, dan volume perdagangan sebagai variabel bebas. Populasi pada penelitian ini merupakan seluruh perusahaan transportasi yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia sebanyak 22 perusahaan. Penelitian ini memanfaatkan teknik non probability sampling yakni teknik yang tidak memberikan kesempatan yang sama bagi setiap unsur atau anggota populasi untuk dipilih menjadi sampel. Teknik non probability sampling yang dipakai pada penelitian ini yaitu teknik sampling jenuh (sensus) yaitu teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel, maka sampel pada penelitian ini yakni sebanyak 22 perusahaan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Dalam penelitian ini, analisis data menggunakan pendekatan Partial Least Square (PLS) dengan menggunakan software SmartPLS 3.2.9. Hasil yang didapatkan pada penelitian ini menjelaskan bahwa harga saham tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap bid ask spread, kemudian volatilitas harga saham tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap bid ask spread dan volume perdagangan juga tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap bid ask spread. Kata Kunci: Bid Ask Spread, Harga Saham, Volatilitas Harga Saham, dan Volume Perdagangan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Manajemen FEB
Date Deposited: 05 Aug 2022 03:23
Last Modified: 05 Aug 2022 03:23
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/9487

Actions (login required)

View Item View Item