PERANCANGAN CO-WORKING SPACE DIKAWASAN KOTA LAMA PADANG (PASAR GADANG, KECAMATAN PADANG SELATAN, KOTA PADANG)

Ozi, Novi Saputra and Jonny, Wongso and Ariyati, Ariyati (2018) PERANCANGAN CO-WORKING SPACE DIKAWASAN KOTA LAMA PADANG (PASAR GADANG, KECAMATAN PADANG SELATAN, KOTA PADANG). Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER.pdf

Download (367kB)
[img] Text
6. BAB I-V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Abstrak Perkembangan arsitektur di kawasan Kota Lama Padang saat ini terbilang cukup buruk. Nilai sejarah yang berkembang di Kota Lama belum mampu menghadapi tantangan-tantangan yang ada pada kawasan ini. Bencana gempa bumi yang terjadi pada tahun 2009 memicu munculnya banyak kerusakan pada kawasan Kota Tua. Tidak hanya kerusakan arsitektural yang ditimbulkan, namun juga menyebabkan menurunnya aktivitas masyarakat pada lokasi terkait.Di Indonesia ada beberapa tempat yang digunakan sebagai tempat kerja seperti rumah, gedung, ruko dan co-working space.Co-working space temasuk tempat yang belum banyak diketahui oleh masyarakat Indonesia dan masih dalam proses pengenalan, tetapi didalam komunitas, para start up, dan dunia kerja freelance, sebagian dari mereka sudah mengenal tempat kerja dengan konsep coworking space karena, bagi kalangan pekerja yang selalu berpindah-pindah tempat sesuai project yang mereka dapatkan akan lebih menghemat biaya serta efisien jika bekerja di co-working space. Kurangnya co-working space dikota Padang menyebabkan sebagian orang lebih memilih untuk bekerja freelance di cafe-cafe dan rumah (home office). Bekerja dirumah tentu membuat sebagaian orang merasa jenuh karna merasakan suasana yang sama setiap hari. Bekerja di co-working space tentu memberikan kesan tersendiri untuk bekerja serta dapat bertemu dengan orang baru dengan latar belakang berbeda.Untuk mendorong optimalisasi pemanfaatan potensi kawasan Kota Tua, pemberian fungsi co-working space pada bangunan konservasi nantinya dapat menghasratkan kawasan Kota Tua menjadi kawasan yang hidup kembali dalam masyarakat dan kotanya. Kata Kunci :Co-Working Space, Pelestarian, Bangunan Cagar Budaya, Kota Tua

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: N Fine Arts > NA Architecture
Divisions: Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan > Arsitektur
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 02 Feb 2023 07:13
Last Modified: 02 Feb 2023 07:13
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/10646

Actions (login required)

View Item View Item