ANALISIS CONTRACT CHANGE ORDER TERHADAP DIMENSI WAKTU PELAKSANAAN PROYEK KONSTRUKSI JALAN PROVINSI DI JAMBI

IPAL, GUSTI EPENDI and Rini, Mulyani and Zaitul, Zailtul (2023) ANALISIS CONTRACT CHANGE ORDER TERHADAP DIMENSI WAKTU PELAKSANAAN PROYEK KONSTRUKSI JALAN PROVINSI DI JAMBI. Masters thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
Cover-Pendahuluan.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Penutup dan Daftar Pustaka.pdf

Download (504kB)
[img] Text
TESIS IPAL GUSTI EPENDI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi, menganalisis faktor penyebab terjadinya Contract Change Order pada pelaksanaan proyek konstruksi Jalan di Jambi dan memberikan rekomendasi untuk mencegah potensi terjadinya contract change order proyek konstruksi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah pihak karyawan PT. Gunung Emas dan PT. Famili grub Utama dan informasi tentang contract cange order pekerjaan proyek konstruksi jalan di Jambi pada tahun 2019-2021. Metode penelitian menggunakan motode kuantitatif, dimana pengambilan data dengan menggunakan kusioner, sedangkan pengolahan data dilakukan dengan SPSS (Statistical Package for the Social Sciences). Kemudian dilakukan validasi pakar dan analisa SWOT. Hasil penelitian menunjukkan ada 5 faktor penyebab terjadinya Contract Change Order pelaksanaan proyek konstruksi yaitu terdiri dari faktor pemilik proyek, faktor kontraktor, faktor desain, faktor kondisi alam, dan faktor konsultan. Solusi alternatif yang harus diterapkan untuk meminimalisir terjadinya Contract Change Order adalah melakukan pengambilan keputusan secara cepat dan tepat dengan dasar kontrak dan administrasi yang sudah tercantum untuk memperkuat keputusan yang diambil, membuat justifikasi teknik untuk setiap itek pekerjaan yang berubah untuk meminimalisir terjadinya perubahan pekerjaan, pengumpulan data secara lengkap pada saat melakukan survey, melakukan komunikasi secara intens antar pihak dalam proyek, kontraktor melakukan pengawasan secara rutin untuk melihat pekerjaan agar sesuai dengan rencana. Dari 5 faktor terjadinya contract change order tersebut yang paling dominan adalah perubahan kebijakan dengan variabel perubahan desain, perubauah lokasi proyek, perubahan material oleh pihak pwmilik proyek, perubahan spesifikasi lokasi proyek, percepatan jadwal proyek, cuaca buruk, terjadinya longsor pada saat pekerjaan proyek, dan juga terjadinya penurunan tanah. Kata kunci : kajian, faktor contract change order, proyek konstruksi.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Program Pascasarjana > Magister Teknik Sipil
Depositing User: Teknik Sipil Magister
Date Deposited: 28 Feb 2023 07:27
Last Modified: 28 Feb 2023 07:27
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/11154

Actions (login required)

View Item View Item