Perancangan Solar Tracker Untuk Membandingkan Serapan Energi Matahari Pada PLTS Statis Dengan Perbedaan Letak Geografis

Aqil Awabsyah, Aqil and Mirza Zoni, S.T, M.T, Mirza (2023) Perancangan Solar Tracker Untuk Membandingkan Serapan Energi Matahari Pada PLTS Statis Dengan Perbedaan Letak Geografis. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER DLL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB PENDAHULUAN.pdf

Download (3MB)
[img] Text
BAB PENUTUP.pdf

Download (34kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (109kB)
[img] Text
FULL TEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Pemanfaatan PLTS tracker sebagai wujud inovasi baru dalam pengembangan pengaplikasian panel surya. Hal ini akan memberikan dampak yang cukup menguntungkan, sebab dengan PLTS tracker panel surya akan menyerap radiasi matahari dengan maksimal. Penerapan PLTS statis yang bersifat tetap akan membuat panel surya pada waktu tertentu tidak menyerap radiasi matahari dengan maksimal, seperti pada pagi dan sore hari, dimana posisi PLTS statis hanya tetap pada posisi awalnya. Perbedaan letak geografis memberi pengaruh yang cukup besar tehadap daya serap panel surya. Pada penelitian ini Kota Padang dan Kabupaten Pasaman Barat menjadi dua wilayah yang dibandingkan. Wilayah Kabupaten Pasaman Barat menjadi perhatian khusus sebab berada tepat di wilayah ekuator. Sebagaimana yang kita ketahui, di wilayah ekuator memiliki radiasi matahari yang cukup tinggi, dengan harapan panel surya akan menghasilkan daya serap matahari yang lebih besar dibandingkan di Kota Padang. Perbandingan serapan energi yang dihasilkan dengan perbedaan letak geografis, menunjukkan bahwasanya pengaruh suhu yang tinggi pada wilayah ekuator menyebabkan turunnya daya serap panel. Suhu di Kabupaten Pasaman Barat selalu lebih 1°C dari Kota Padang pada setiap pengambilan data. Sehingga jumlah energi yang dihasilkan oleh PLTS tracker selama dua hari di wilayah ekuator tepatnya di Padang Rajo, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat sebesar 92,813 Wh dan PLTS statis sebesar 17,777 Wh. Sedangkan di Kampus 3 Universitas Bung Hatta, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang untuk serapan energi PLTS tracker sebesar 94,772 Wh dan PLTS statis 21,512 Wh. Dalam 100% total energi PLTS tracker dan PLTS statis di Kota Padang, perbandingan persentase serapan energi PLTS Tracker dan PLTS Statis masing-masingnya 81,499%:18,501%. Sedangkan Dalam 100% total energi PLTS tracker dan PLTS statis di Kabupaten Pasaman Barat, perbandingan persentase serapan energi PLTS Tracker dan PLTS Statis masing-masingnya 83,925%:16,075%. Kata Kunci : PLTS Tracker, PLTS Statis, Pengaruh Letak Geografis Terhadap Serapan Energi Panel Surya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Elektro
Depositing User: Teknik Elektro FTI
Date Deposited: 07 Mar 2023 03:19
Last Modified: 07 Mar 2023 03:19
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/11511

Actions (login required)

View Item View Item