PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS MACROMEDIA FLASH DALAM PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS IV SD N 13 KINALI

Wahyu, Hari Prasetyo and Muhammad, Sahnan and Yulfia, Nora (2017) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS MACROMEDIA FLASH DALAM PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS IV SD N 13 KINALI. Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.

[img] Text
COVER- BAB I.pdf

Download (636kB)
[img] Text
BAB V - DP.pdf

Download (191kB)
[img] Text
FULL TEKS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran menggunakan Macromedia Flash 8 di SDN 13 Kinali, kecamatan Kinali kabupaten Pasaman Barat. Jenis penelitian ini merupakan Researrch and Development (R&D). Pengembangan media pembelajaran berbasis Macromedia Flash dengan beberapa tahap yaitu, 1) Analisis kebutuhan, 2) Desain, 3) Implementasi, dan 4) Pengujian. Penentuan tingkat kelayakan media pembelajaran berbasis Macromedia Flash berdasarkan uji validasi para ahli dan uji coba kepada siswa melalui angket yaitu pada siswa kelas IV SDN 13 Kinali sebanyak 26 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa angket dan media pembelajaran berbasis Macromedia Flash. Berdasarkan uji validitas angket, didapatkan butir angket yang valid sebanyak 20 butir angket, sedangkat angket yang tidak valid sebanyak 5 butir angket. Salah satu hasil perhitungan uji validitas terhadap angket yaitu angket nomor 2, didapatkan hasil validitas sebesar 0,68 dengan kategori tinggi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kelayakan media pembelajaran dinyatakan melalui pengujian para ahli dan angket respon siswa. Berdasarkan uji praktikalitas didapatkan persentase 71,04% dengan kategori cukup baik, sedangkan dengan analisis angket respon siswa, diperoleh persentase 88,46% dengan kategori baik, hal ini membuktikan bahwa dengan menggunakan media pembelajaran berbasis Macromedia Flash mampu untuk meningkatkan respon belajar siswa. Kata Kunci: Macromedia Flash, IPS, Angket

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Heltree Ivatureza
Date Deposited: 01 Aug 2023 07:21
Last Modified: 01 Aug 2023 07:21
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/14366

Actions (login required)

View Item View Item