PENGARUHKEPEMIMPINAN MELAYANITERHADAP PERILAKU KERJA INOVATIF DENGAN JOBCRAFTING DAN KETERIKATAN KERJA SEBAGAI VARIABEL MEDIASI (StudiPada GuruASNSMANDi Padang)

FITRI, YENI and Zaitul, Zailtul and AKMAL, AKMAL (2023) PENGARUHKEPEMIMPINAN MELAYANITERHADAP PERILAKU KERJA INOVATIF DENGAN JOBCRAFTING DAN KETERIKATAN KERJA SEBAGAI VARIABEL MEDIASI (StudiPada GuruASNSMANDi Padang). Masters thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER - BAB I.pdf

Download (2MB)
[img] Text
KESIMPULAN - DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Tesis Fitriyeni_2110007(1).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh hasil survei mutu pendidikan yang dilakukan oleh PISA tahun 2019, dimana menempatkan Indonesia berada pada urutan ke 74 atau peringkat keenam dari bawah.Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pengaruh kepemimpinan melayani terhadap perilaku kerja inovatif guru. Selain itu, penelitian ini juga melihat peran job crafting dan keterikatan kerja sebagai variabel mediasi antara kepemimpinan melayani terhadap perilaku kerja inovatif guru. Responden penelitian adalah guru ASN SMAN yang ada dikota Padang. Adapun teknik pengambilan sampel yang digunakan mengggunakan proportional random sampling dengan rumus Slovin. Jumlah sampel sebanyak 248guru. Teknik analisis yang digunakan adalah struktural equation model. Data digunakan adalah data primer yang diperoleh melalui survey dengan menggunakan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan melayani berpengaruh positifterhadap perilaku kerja inovatif guru. Kepemimpinan melayani berpengaruh positif terhadap job crafting dan keterikatan kerja. Keterikatan kerja berpengaruh positif terhadap perilaku kerja inovatif. Job crafting tidakberpengaruh positif dan tidak memediasi hubungan antara kepemimpinan melayani dengan perilaku kerja inovatif. Keterikatan kerja memediasi hubungan antara kepemimpinan layanan dan perilaku kerja inovatif. Penelitian mempunyai implikasi teori dan praktis dan di bahas mendalam artikel. Kata Kunci: Kepemimpinanmelayani, PerilakuKerjaInovatif, Job Crafting, KeterikatanKerja

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Program Pascasarjana > Manajemen
Depositing User: Manajemen Magister
Date Deposited: 25 Aug 2023 08:25
Last Modified: 25 Aug 2023 08:25
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/14856

Actions (login required)

View Item View Item