PENGEMBANGAN LKPD IPA KELAS IV BERBASIS GUIDED DISCOVERY LEARNING MATERI MACAM-MACAM GAYA DI SDN 06 EMPANG TERAS PESISIR SELATAN

farhan, anugrah and siska, angreni (2023) PENGEMBANGAN LKPD IPA KELAS IV BERBASIS GUIDED DISCOVERY LEARNING MATERI MACAM-MACAM GAYA DI SDN 06 EMPANG TERAS PESISIR SELATAN. Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.

[img] Text
COVER DLL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
SARAN DAN DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (179kB)
[img] Text
FULL TEKS SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan LKPD pembelajaran IPA berbasis Guided Discovery Learning di kelas IV SDN 06 Empang Teras Pesisir Selatan yang valid dan praktis. Jenis penelitian yang digunakan adalah pengembangan Research and Development (R & D). Prosedur pengembangan menggunakan metode 4-D yang telah dimodifikasi menjadi 3-D. Tahapan yang dilakukan yaitu define, design, dan development. Penelitian ini dilakukan pada semester ganjil tahun ajaran 2023/2024. Data diperoleh dengan angket validasi yang dinilai oleh 3 dosen ahli diantaranya dosen ahli materi, ahli bahasa dan ahli desain. Nilai validasi yang didapat pada aspek materi yaitu 3,4 kategori valid, dari aspek bahasa memperoleh penilaian 3,9 kategori sangat valid, dan dari aspek desain memperoleh penilaian 3,5 kategori sangat valid. Dilihat rata-rata skor LKPD pembelajaran IPA berbasis Guided Discovery Learning yang memperoleh secara keseluruhan yaitu 3,6 dengan kategori sangat valid. Sedangkan uji praktikalitas terdiri dari 1 orang pendidik dan 13 peserta didik . Dari hasil praktikalitas oleh pendidik memperoleh hasil dengan persentase 97,2% dengan kategori sangat praktis, dan dari hasil praktikalitas yang dilakukan peserta didik memperoleh hasil dengan persentase 97% dengan kategori sangat praktis. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa LKPD pembelajaran IPA berbasis Guided Discovery Learning untuk kelas IV SDN 06 Empang Teras Pesisir Selatan yang dihasilkan memenuhi kriteria sangat valid dan sangat praktis digunakan saat pembelajaran IPA sehingga dapat digunakan dalam pembelajaran di kelas IV.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: PGSD FKIP
Date Deposited: 04 Sep 2023 03:02
Last Modified: 04 Sep 2023 03:02
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/15667

Actions (login required)

View Item View Item