PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN AKTIF TIPE GUIDED TEACHING DAN PENGARUHNYA TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS VIII SMPN BINAAN KHUSUS KOTA DUMAI

Fani Indrika, Yobeza Sandra and Wince, Hendri and Gusmaweti, Gusmaweti (2017) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN AKTIF TIPE GUIDED TEACHING DAN PENGARUHNYA TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS VIII SMPN BINAAN KHUSUS KOTA DUMAI. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
9. COVER - BAB I.pdf

Download (7MB)
[img] Text
9. SKRIPSI FANI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Jenis penelitian ini termasuk penelitian eksperimen. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti apakah model pembelajaran Guided Teaching pada proses belajar mengajar biologi dapat memberikan hasil belajar yang lebih tinggi dibandingkan tanpa model menggunakan model pembelajaran Guided Teaching. Pengambilan sampel ditentukan dengan teknik purposive sampling yaitu pengambilan sampel yang sengaja dipilih berdasarkan pada karakteristik tertentu yang diperlukan dalam suatu penelitian. Dalam penelitian ini siswa dibagi kedalam dua kelas, yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas VIII (3) sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII (1) sebagai kelas kontrol. Untuk menguji hipotesis penelitian adalah skor hasil belajar biologi siswa yang diperoleh melalui tes akhir. Teknik analisa data yang digunakan adalah teknik analisis perbedaan rata-rata yaitu rumus t-tes dengan kriteria jika thitung > ttabel hipotesis diterima dan ditolak jika thitung < ttabel. Dari analisis data hasil belajar siswa diperoleh thitung = 6,692, sedangkan ttabel = 2,000. Dengan demikian thitung > ttabel. Berarti hipotesis diterima, dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pemberian metode pembelajaran Guided Teaching mempengaruhi hasil belajar siswa. Kata Kunci : kognitif, afektif, psikomotor.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 19 Sep 2023 04:00
Last Modified: 19 Sep 2023 04:00
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/16304

Actions (login required)

View Item View Item