PENGARUH PENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SDN 29 DADOK TUNGGUL HITAM

Kesy, Latifah and Fazri, Zuzano and Ira, Rahmayuni Jusar (2017) PENGARUH PENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SDN 29 DADOK TUNGGUL HITAM. Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.

[img] Text
COVER-BAB I.pdf

Download (765kB)
[img] Text
BAB V- DP.pdf

Download (212kB)
[img] Text
FULL TEKS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh penerapan model Contextual Teaching and Learning terhadap hasil belajar matematika siswa kelas V SDN 29 Dadok Tunggul Hitam. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SDN 29 Dadok Tunggul Hitam yang berjumlah 52 siswa. Langkah pengambilan sampel pada penelitian ini adalah dengan menguji kesamaan rata-rata kedua sampel dan didapatkan kelas V B sebagai eksperimen dan kelas V A sebagai kontrol. Hasil penelitian menunjukan bahwa, hasil belajar matematika siswa yang pembelajarannya menerapkan model contextual teaching and learning lebih baik dari hasil belajar matematika siswa yang menggunakan pembelajaran biasa. Hal ini dapat dilihat dari rata-rata hasil belajar siswa pada kelas eksperimen 84,32 sedangkan pada kelas kontrol rata-rata hasil belajar matematika siswa 79,93 dan hasil uji hipotesis menggunakan uji-t, dengan t���� lebih besar dari t�� � (t����= 1,6998 > t�� � = 1,675). Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa hasil belajar matematika siswa kelas V SDN 29 Dadok Tunggul Hitam yang pembelajarannya menerapkan model Contextual Teaching and Learning lebih baik dari hasil belajar matematika siswa yang menerapkan pembelajaran biasa. Melihat model Contextual Teaching and Learning memberikan dampak yang positif terhadap hasil belajar matematika siswa, maka hendaklah guru dapat menggunakan pendekatan pembelajaran ini. Kata kunci: contextual teaching and learning , hasil belajar matematika.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Heltree Ivatureza
Date Deposited: 08 Nov 2023 02:35
Last Modified: 08 Nov 2023 02:35
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/17206

Actions (login required)

View Item View Item