PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DENGAN MINAT BELI SEBAGAI VARIABEL MEDUIASI PADA HP IPHONE 14 PRO MAX DI KOTA PADANG

Silvia, Oktaria and Sefnedi, Sefnedi (2024) PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DENGAN MINAT BELI SEBAGAI VARIABEL MEDUIASI PADA HP IPHONE 14 PRO MAX DI KOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER-BAB 1 SILVIA OKTARIA.pdf

Download (1MB)
[img] Text
FULL SKRIPSI SILVIA OKTARIA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[img] Text
KESIMPULAN DAN DAPUS SILVIA OKTARIA.pdf

Download (701kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas produk, harga dan citra merek terhadap keputusan pembelian dengan minat beli sebagai variable mediasi pada Hp iPhone 14 Pro Max di Kota Padang. Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dengan menyebarkan kuesioner. Populasi yang digunakan yaitu seluruh konsumen yang telah membeli Hp iPhone 14 Pro Max di Kota Padang dengan teknik penarikan sampel purposive sampling. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 66 orang. Analisis data yang digunakan yaitu analisis statistik dalam bentuk SEM-PLS. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas produk tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian, harga tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian, citra merek berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian, minat beli beli berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian, kualitas produk tidak berpengaruh terhadap minat beli, harga tidak berpengaruh terhadap minat beli, citra merek berpengaruh positif terhadap minat beli, minat beli tidak memediasi hubungan antara kualitas produk dan keputusan pembelian, minat beli tidak memediasi hubungan antara harga dan keputusan pembelian, dan minat beli memediasi hubungan antara citra merek dan keputusan pembelian. Kata Kunci : Kualitas Produk, Harga, Citra Merek, Keputusan Pembelian, dan Minat Beli

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Manajemen FEB
Date Deposited: 27 Aug 2024 01:36
Last Modified: 27 Aug 2024 01:36
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/21024

Actions (login required)

View Item View Item