Suci Putri, Dahlia and Syafni, Gustina Sari (2025) UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI KELAS IV DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING DI SD NEGERI 31/III MUARA SAMERAH KABUPATEN KERINCI. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
![]() |
Text
COVER BAB I SKRIPSI SUCI PUTRI DAHLIA .pdf Download (372kB) |
![]() |
Text
BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN SUCI PUTRI DAHLIA .pdf Download (186kB) |
![]() |
Text
FULL SKRIPSI SUCI PUTRI DAHLIA .pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran Matematika di kelas IV A SD Negeri 31/III Muara Samerah Kabupaten Kerinci. Sebelum penelitian dilakukan, hasil observasi menunjukkan bahwa banyak siswa yang kurang berpikir kritis dalam pembelajaran matematika. Oleh karena itu, penelitian ini mengaplikasikan model Problem Based Learning (PBL) untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing terdiri dari tiga pertemuan. Subjek penelitian adalah 24 siswa kelas IV A. Instrumen yang digunakan adalah lembar observasi aktivitas guru dan tes akhir berpikir kritis. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa. Sebelum penelitian, persentase kemampuan berpikir kritis siswa hanya mencapai 60%. Pada siklus I, kemampuan berpikir kritis meningkat menjadi 62,5%, dan pada siklus II meningkat lagi menjadi 87,5%, yang termasuk dalam kategori sangat berpikir kritis. Kesimpulan dari penelitian ini adalah penerapan model Problem Based Learning berhasil meningkatkan kemampuan berpikir kritis matematika siswa. Oleh karena itu, diharapkan model ini dapat diterapkan dalam pembelajaran matematika di SD Negeri 31/III Muara Samerah untuk meningkatkan kualitas pendidikan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | PGSD FKIP |
Date Deposited: | 24 Mar 2025 04:41 |
Last Modified: | 24 Mar 2025 04:41 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/25519 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |