Pengaruh Substitusi Limbah Bata Merah dan Fly Ash Sebagai Filler Campuran Asphalt Concrete - Binder Course (AC-BC)

Azra Muhammad Aviv, Azra and Mufti, Warman Hasan and Embun Sari, Ayu (2023) Pengaruh Substitusi Limbah Bata Merah dan Fly Ash Sebagai Filler Campuran Asphalt Concrete - Binder Course (AC-BC). Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER, HALAMAN PENGESAHAN, HALAMAN PERSE.pdf

Download (2MB)
[img] Text
KESIMPULAN, SARAN, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (900kB)
[img] Text
FULLTEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (29MB)

Abstract

Asphalt concrete–binder course (AC-BC) merupakan lapisan perkerasan jalan yang berada di antara lapisan aus AC-WC dan lapisan pondasi atas AC-Base, memiliki ukuran maksimum agregat sebesar 25,4 mm, dengan ketebalan minimum lapisan 6 cm, tersusun dari agregat kasar, agregat halus, filler, dan aspal sebagai bahan pengikatnya. Untuk mengurangi penumpukan limbah, digunakan teknologi alternatif dengan memanfaatkan limbah bata merah dan fly ash sebagai filler campuran beraspal dengan komposisi tertentu. Bata merah dan fly ash dapat digunakan sebagai pengganti filler, karena bata merah dan fly ash memiliki kandungan yang sama dengan semen. Penelitian ini menggunakan metode pengujian marshall untuk mendapatkan nilai karakteristik berupa density, VMA, VIM, VFA, stabilitas, kelelehan dan marshall quotient. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan berapa kadar aspal optimum dan berapa persentase substitusi filler limbah bata merah dan fly ash yang memenuhi nilai karakteristik marshall. Penelitian ini menggunakan variasi kadar filler untuk bata merah 5%, 10%, 15%, fly ash 5%, 10%, 15% yang disubstitusikan dengan semen 90%, 80%, 70%. Kadar aspal optimum didapatkan dari hasil pengujian adalah sebesar 5,75% yang memenuhi semua spesifikasi karakteristik marshall. Untuk persentase kadar filler bata merah dan fly ash yang memenuhi semua nilai karakteristik marshall adalah pada variasi kadar filler 5% bata merah, 5% fly ash dan 90% semen, sehingga dapat digunakan sebagai filler campuran AC-BC. Penggunaan filler bata merah dan fly ash memberikan pengaruh yaitu peningkatan pada nilai stabilitas dibanding menggunakan filler semen, sehingga dapat meningkatkan kualitas pada campuran AC-BC.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Sipil
Depositing User: Teknik Sipil FTSP
Date Deposited: 15 Mar 2023 08:58
Last Modified: 15 Mar 2023 08:59
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/12725

Actions (login required)

View Item View Item