Ade, Wirma Suryani and Hasnul, Fikri and Elvina, A. Saibi (2015) INTONASI BAHASA MINANG DIALEK PASAMAN TIMUR: STUDI KASUS DI KECAMATAN PANTI KABUPATEN PASAMAN. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
Text
SKRIPSI ADE WIRMA.pdf Restricted to Repository staff only Download (562kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pola intonasi dalam kalimat tanya, kalimat berita, dan kalimat perintah. Dialek Pasaman Timur yang berada di Kejorongan Petok, Kecamatan Panti, Kabupaten, Pasaman. Teori yang digunakan sebagai penunjang adalah pendapat Asni Ayup (1993) tentang tata bahasa Minangkabau, Abdul Chaer (2003) tentang linguistik umum, Masnur Muslich (2009) tentang fonologi bahasa Indonesia, dan Ngusman (2009) tentang sintaksis. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode cakap, yang menyediakan data berupa percakapan antara peneliti dengan informan. Data penelitian ini adalah tuturan kalimat tanya, tuturan kalimat berita, dan tuturan kalimat perintah bahasa Minangkabau Dialek Pasaman Timur Kejorongan Petok, Kecamatan Panti, Kabupaten Pasaman. Hasil analisis data dan pembahasan adalah sebagai berikut. Pertama, ada sembilan pola intonasi kalimat tanya berdasarkan jumlah suku kata yaitu, terdiri dari 3 suku kata mempunyai lambang intonasi /2 2/3/3#, 5 suku kata mempunyai lambang intonasi /2/2 2/2 3#, 6 suku kata /2 2 2/ 2 2/ 3#, 8 suku kata /2 2/2 1/2 2/2 3#, 9 suku kata /2 2 3/ 2 2/ 3 2 1 2/ 3#, 10 suku kata /2 2 2 1/ 2 1/ 1 2/ 2 3#, 11 suku kata /2 1/ 2 1 3/2/ 2 1 1/ 2 3#, 12 suku kata /2 2 1/2 2/1 1 1/ 3 3/2 3#, dan 13 suku kata mempunyai lambang intonasi /2 1 2/2 2 2/ 2 3/2 2/2 3#. Kedua, ada 13 pola intonasi kalimat berita berdasarkan jumlah suku kata, terdiri dari 2 suku kata mempunyai lambang intonasi /3/1#, 5 suku kata mempunyai lambang intonasi /2 2 1/3 1#, 6 suku kata /2 2 2/2 3 1#, 7 suku kata /2 2/2/2 1/3 1#, 8 suku kata /2 2/2 3/2 2/3 1#, 9 suku kata /2 2 3/2 2 3/2 3 1#, 10 suku kata 2 2 2/2/1 2 3/3 1 1#, 11 suku kata 2 2 2/1 2 2/2 3 1/3 1#, 12 suku kata 2/2 3/2 3/3 2/2/3 3/ 3/1#, 13 suku kata /2 2/3/2 2/3 1/3/2 2/2 3 1#, 16 suku kata /2 1 2/1/1 2 1/2 3/3 1 3 1 1/3 1#, 17 suku kata /2 3 2/3 2/2 1/2 1/3 2 1 1/3/3 1 1#, dan 19 suku kata /2/2 3/2 2/2 3/3 1/2 1/2 1/ 2 1 3/ 2 3/1#. Ketiga, ada 10 pola intonasi kalimat perintah berdasarkan jumlah suku kata, terdiri dari 4 suku kata mempunyai lambang intonasi /2 2/ 3 3#, 5 suku kata /2 2 2/ 3 3 3#, 6 suku kata /2 2/ 2 2/ 3 3#, 7 suku kata /2- 2-/2/3 3#, 8 suku kata /2 2/2 2/2/3/3 3#, 9 suku kata /2 2/2 2/3 2/3/3 3#, 10 suku kata /3 2 2/ 2 1/ 2 2/ 1/3 3#, 11 suku kata /2 2/ 2 2/ 2 3/ 3 2 1/ 3 3#, 12 suku kata /2 2 1/ 1/ 2 3/3 2 1/ 2 3/3#, dan 14 suku kata mempunyai lambang intonasi /3 2/ 2 2/ 2 1/3 3/ 2 3/ 3 3# . Dari bahasa Minangkabau umum pola intonasi pada kalimat tanya mempunyai lambang intonasi //2 3//3 1 2 3//. Pola intonasi pada kalimat berita mempunyai lambang intonasi //2 3//2 3 1//. Dan pola intonasi pada kalimat perintah mempunyai lambang intonasi //2 3// 3 2 1#. Pola intonasi kalimat tanya dan pola intonasi kalimat berita bahasa Minangkabau Pasaman Timur mempunyai kesamaan pola intonasi akhir dengan bahasa Minangkabau umum diakhiri dengan pola intonasi /2 3/ pada kalimat tanya, dan /3 1/ pada kalimat berita. Sedangkan pada pola intonasi akhir kalimat perintah bahasa Minangkabau Pasaman Timur berbeda dengan pola intonasi akhir pada kalimat perintah bahasa Minangkabau umum. Pola intonasi bahasa Minangkabau Pasaman Timur diakhiri dengan pola intonasi /3 3/. Sedangkan pola intonasi bahasa Minangkabau umum diakhiri dengan pola intonasi /2 1/.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | Erlya Wahyuni |
Date Deposited: | 04 Jun 2024 04:35 |
Last Modified: | 04 Jun 2024 04:35 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/20563 |
Actions (login required)
View Item |