BENTUK KATA SAPAAN BAHASA MINANGKABAU di KENAGARIAN KATIAGAN KECAMATAN KINALI KABUPATEN PASAMAN BARAT

Luci, Andayani and MARSIS, MARSIS and Elvina, A. Saibi (2015) BENTUK KATA SAPAAN BAHASA MINANGKABAU di KENAGARIAN KATIAGAN KECAMATAN KINALI KABUPATEN PASAMAN BARAT. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
19. SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (929kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk dan pemakaian kata sapaan kekerabatan dan nonkekerabatan di Kenagarian Katiagan Kecamatan Kinali Kabupaten Pasaman Barat.Aspek yang diteliti adalah bentuk dan pemakaian kata sapaan kekerabatan dan nonkekerabatan di Kenagarian Katiagan Kecamatan Kinali Kabupaten Pasaman Barat, yakni : kata sapaan kekerabatan berdasarkan keluarga inti dan keluarga diperluas, dan kata sapaan nonkekerabatan berdasarkan umum, adat, agama, dan jabatan. Teori yang digunakan adalah teori tentang kata sapaan yang ditulis oleh Abdul Chaer. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptitif. Objek dalam penelitian ini adalah bahasa Minangkabau dan penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari Kenagarian Katiagan Kecamatan Kinali Kabupaten Pasaman Barat. Hasil analisis data dalam penelitian ditemukan bahwa kata sapaan kekerabatan berdasrkan keluarga inti seperti abak, apak, ayah, bak tuo, celok, ibuk, inak, ninik, uni, umak,ajo anih, ajo kuniang, angah, uda, utiah, sebut nama, waang, andah, anih, ayang, incim, kau, supiak, buyuang. Kata sapaan kekerabatan berdasarkan keluarga diperluas seperti atuk, inyiak, ungku, iyak, uwaik, pak adang pak uniang, mak tuo, mak uni, mak adang, mak uniang, pak acik, pak enek, pak uncu, apuak, mak angah, mak etek, mak uncu, amak, apak, sutan, panungkek, sebut nama, buyuang, waang, supiak. Sedangkan kata sapaan nonkekerabatan berdasarkan umum seperti sebut nama, apak, etek, inak, ajo kuniang, uda, ayang, one, waang, supiak. Kata sapaan nonkekerabatan berdasarkan jabatan seperti pak camaik, pak wali, pak, pak kapalo, ibuk, buk bidan, pak polisi, pak jorong, kapalo jorong. Kata sapaan berdasarkan agama seperti angku, buya, aji, garim, ibuk, imam, ustad, pak, dan kata sapaan adat berupa datuak, panungkek, majalelo. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa di Kenagarian Katiagan terdapat delapan puluh satu bentuk kata sapaan kekerabatan dan nonkekerabatan bahasa Minangkabau. Kata Kunci : Bentuk Kata Sapaan, Masyarakat Katiagan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 04 Jun 2024 06:42
Last Modified: 04 Jun 2024 06:42
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/20571

Actions (login required)

View Item View Item