Penerapan Metode Tebak Kata dalam Pembelajaran IPA Biologi Siswa Kelas VII di SMPN 3 Pulau Karam Padang

Heni, Suryati and Gusmaweti, Gusmaweti and Lisa, Deswati (2016) Penerapan Metode Tebak Kata dalam Pembelajaran IPA Biologi Siswa Kelas VII di SMPN 3 Pulau Karam Padang. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
16. HENI SURYATI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Pembelajaran yang berlangsung monoton, serta didominasi oleh guru membuat siswa kurang berinteraksi dan sering membosankan, sehingga berpengaruh terhadap hasil belajar siswa kelas VII SMPN 3 Pulau Karam Padang. Rata-rata hasil belajar biologi jauh dari nilai KKM.Diantara metode pembelajaran yang dapat menumbuhkan semangat siswa dalam belajar adalah metode tebak kata.. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar biologi siswa dengan penerapam metode tebak kata di kelas VII SMPN 3 Pulau Karam Padang. Jenis penelitian yang dilakukan adalah eksperimen dengan rancangan randomized control-group posttest only design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII semester II SMPN 3 Pulau Karam Padang yang terdiri dari 3 kelas. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Kemudian dilakukan pengundian untuk menentukan kelas eksperimen dan kelas kontrol, dan akhirnya diperoleh kelas eksperimen adalah kelas VIIA dan kelas kontrol adalah kelas VIIB. Dari hasil penelitian di dapat hasil belajar siswa dengan penerapan metode tebak kata (68,52) lebih baik dari pada hasil belajar dengan pembelajaran konvensional (60,45). Hasil uji hipotesis didapat thitung > ttabel dimana 3,884 > 2,00 dengan demikian hipotesis pada penelitian ini yaitu H1 diterima dan H0 ditolak. Terdapat hubungan positif penerapan metode tebak kata terhadap hasil belajar biologi siswa kelas VII di SMPN 3 Pulau Karam Padang. Hasil penilaian afektif pada kelas eksperimen (71) lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol (58,7). Dapat disimpulkan, bahwa penerapan metode tebak kata dapat meningkatkan hasil belajar biologi siswa kelas VII SMPN 3 Pulau Karam Padang. Kata Kunci: Tebak Kata, Hasil Belajar

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 26 Jun 2024 03:09
Last Modified: 26 Jun 2024 03:09
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/20688

Actions (login required)

View Item View Item