Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen Dalam Perjanjian Jual Beli Melalui Internet (E-Commerce) Distro Salingka Boutique Kab. Solok Selatan

Fawzan, Alfian and Yofiza, Media (2024) Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen Dalam Perjanjian Jual Beli Melalui Internet (E-Commerce) Distro Salingka Boutique Kab. Solok Selatan. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
SKRIPSI FAWZAN FILE COVER.pdf

Download (583kB)
[img] Text
SKRIPSI FAWZAN FILE FULL TAXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (744kB)
[img] Text
SKRIPSI FAWZAN FILE 2 PENUTUP.pdf

Download (141kB)

Abstract

Banyaknya permasalahan yang terjadi dalam proses perjanjian, salah satunya jual beli dari Distro Salinka Boutique Kab. Solok Selatan. Konsumen sebagai yang membeli barang hanya menerima barang karena tidak tahu cara meminta pertanggung jawaban dari Distro Salinka Boutique. Adapun rumusan masalah: 1) Bagaimana perlindungan hukum terhadap konsumen dalam transaksi e-commerce di Distro Salinka Boutique?. 2) Bagaimana tanggung jawab pelaku usaha di Distro Salinka Boutique atas perjanjian jual beli dalam perdagangan melalui transaksi e-commerce?. Jenis penelitian yang digunakan adalah Yuridis Sosiologis. Sifat penelitian pada permasalahan diatas yaitu deskriptif. Teknik pengumpulan data diperoleh melalui wawancara. Data dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian adalah Distro Salinka Boutique akan bertanggung jawab apabila itu murni kesalahan dari mereka. Tanggung jawab dari Distro Salinka Boutique diatur dalam Klasula Baku Point ke-7 yaitu untuk barang yang tidak diasuransikan biaya penggantian maksimal 10x ongkos kirim. Khusus dokumen maksimal Rp.100.000,-. Barang yang diasuransikan biaya penggantian maksimal Rp.20.000.000,- atau sesuai nilai barang. Khusus untuk dokumen maksimal Rp.2.000.000,- atau sesuai dengan pembuatan dokumen baru. Upaya penyelesaian yang digunakan oleh Distro Salinka Boutique dalam menyelesaikan masalah dengan mengutamakan penyelesaian sengketa diluar pengadilan secara damai melalui musyawarah dan negoisasi. Kata Kunci: Perlindungan hukum, Perjanjian jual beli, Internet

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Hukum FH
Date Deposited: 05 Sep 2024 06:52
Last Modified: 05 Sep 2024 06:52
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/22187

Actions (login required)

View Item View Item