Penerapan ModelCooperative Learning tipe Make a Match pada Pembelajaran Matematika Siswa Kelas X SMA 2 Lintau Buo

Raudhatul, Rahmi and Rita, Desfitri and Yusri, Wahyuni (2016) Penerapan ModelCooperative Learning tipe Make a Match pada Pembelajaran Matematika Siswa Kelas X SMA 2 Lintau Buo. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
41.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)

Abstract

Rendahnya hasil belajar matemaika siswa kelas X SMAN 2 Lintau Buo disebabkan oleh beberapa faktor. Diantaranya siswa cendrung untuk meghafal rumus dari pada berlatih soal, hanya sedikit siswa yang dapat mengerjakan latihan soal yang diberikan oleh guru dan yang lainnya hanya menyalin hasil temannya, serta ada siswa yang tidak memperhatikan guru saat menerangkan pembelajaran. Untuk mengatasi masalah tersebut salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah dengan penerapan modelCooperative Learning tipe Make a Match. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar matematika siswa yang pembelajarannya menggunakan modelCooperative Learning tipe Make a Match lebih baik dari hasil belajar matematika siswa yang meggunakan pembelajaran biasa di kelas X SMAN 2 Lintau Buo. Hipotesis penelitian ini adalah hasil belajar matematika siswa yang menggunakanCooperative Learning tipe Make a Match lebih baik dari hasil belajar matematika siswa yang menggunakan pembelajaran biasa pada siswa kelas X SMAN 2 Lintau Buo. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMAN 2 Lintau Buo kecuali kelas X.1 karena merupakan kelas unggul. Pegambilan sampel dilakukan dengan Purposive Sampling sehingga terpilih dua kelas sebagai kelas sampel. Kelas X.3 sebagai kelas eksperimen dan kelas X.4 sebagai kelas kontrol. Berdasarkan data hasil belajar siswa pada kedua kelas sampel, setelah melakukan uji hipotesis dengan mengunakan rumus t-tes,diperoleh = 2,2517 dan ( , ; ) = 1,675. Karena > ( , ; ) maka hipoteisis ditolak pada taraf kepercayaan 95%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil belajar matematika siswa yang menerapkan Cooperative Learning tipe Make a Match lebih baik dari hasil belajar matematika siswa yang menerapkan pembelajaran biasa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 23 Oct 2024 03:35
Last Modified: 23 Oct 2024 03:35
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/23216

Actions (login required)

View Item View Item