Yudio, Putra Utama and Karmila, Suryani and ERIL, SYAHMAIDI (2016) Pengembangan Modul Praktikum Sistem Operasi Program Studi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer universitas Bung Hatta. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
Text
81.pdf Restricted to Repository staff only Download (18MB) |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan modul praktikum sistem operasi yang valid dan praktis. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan (research & developement).Proses dalam pengembangan modul ini menggunakan model 4D (four-D model), yang terdiri dari pendefinisian (define), perancangan (design), pengembangan (develop) dan penyebaran (disseminate). Pengembangan modul praktikum ini menggunakan software Microsoft office Publisher dan Corel Draw versi 13, dan 10 mahasiswa PTIK untuk uji praktikalitas. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif dalam bentuk persentase. Penelitian ini menghasilkan produk berupa modul praktikum sistem operasi. Setelah melalui beberapa kali revisi atas saran validator, modul ini dinyatakan valid dengan tingkat keberhasilan 77% berada pada kategori baik dan untuk tingkat kepraktisan modul pada kategori praktis dengan persentase 85%. Berdasarkan hasil uji validitas dan praktikalitas, dapat disimpulkan bahwa modul praktikum sistem operasi pada jurusan teknik informatika dan komputer Universitas Bung Hatta yang dikembangkan dinyatakan valid dan praktis. Kata Kunci : Modul Praktikum, Sistem Operasi,
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Teknologi Informasi dan Komputer |
Depositing User: | Erlya Wahyuni |
Date Deposited: | 13 Nov 2024 03:20 |
Last Modified: | 13 Nov 2024 03:20 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/23471 |
Actions (login required)
View Item |