RIZKI, RIANDA and Hendrino, Hendrino and Red, Savitra Syafril (2025) Perancangan Taman Budaya Kota Bukittinggi Dengan Penerapan Arsitektur Ekspresionisme. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
![]() |
Text
PENDAHULUAN.pdf Download (1MB) |
![]() |
Text
BAB VIII KESIMPULAN.pdf Download (210kB) |
![]() |
Text
SKRIPSI.pdf Restricted to Repository staff only Download (39MB) |
Abstract
Kota Bukittinggi, sebagai salah satu tujuan wisata budaya di Sumatera Barat, menyimpan kekayaan seni dan budaya yang beragam, termasuk tari, musik, dan teater. Namun, adanya keterbatasan infrastruktur untuk pertunjukan seni budaya mengakibatkan kurangnya fasilitas yang memadai bagi para seniman dan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk merancang taman budaya yang tak hanya berfungsi sebagai tempat pementasan, tetapi juga sebagai pusat interaksi dan edukasi seni bagi masyarakat. Dengan menggunakan metode penelitian kualitatif melalui observasi dan analisis data sekunder, penelitian ini mengidentifikasi kebutuhan ruang, desain arsitektur, serta prinsip-prinsip yang dapat mencerminkan identitas budaya Minangkabau. Salah satu pendekatan desain yang diambil adalah arsitektur ekspresionisme, yang memberikan kebebasan dalam pengembangan bentuk dan ekspresi guna menciptakan daya tarik visual yang menonjol. Selain itu, aspek akustik, pencahayaan, dan fleksibilitas ruang pun diperhitungkan agar gedung tersebut dapat mendukung berbagai jenis pertunjukan seni. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembangunan gedung pertunju seni budaya yang representatif di Bukittinggi dapat memperkuat daya tarik wisata, meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap seni, serta mendukung pelestarian budaya lokal. Dengan adanya gedung ini, diharapkan seni dan budaya Minangkabau semakin dikenal luas dan menjadi bagian integral dari pengembangan ekonomi kreatif di Kota Bukittinggi
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | N Fine Arts > NA Architecture |
Divisions: | Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan > Arsitektur |
Depositing User: | Arsitektur FTSP |
Date Deposited: | 20 Mar 2025 03:16 |
Last Modified: | 20 Mar 2025 03:16 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/24645 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |