Hardiansyah, Fitri and Pebrihariati. R, Sanidjar (2025) IMPLEMENTASI SISTEM PENGELOLAAN SAMPAH BERBASIS MASYARAKAT DI NAGARI AIR BANGIS KECAMATAN SUNGAI BEREMAS KABUPATEN PASAMAN BARAT. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
![]() |
Text
PENDAHULUAN DAN BAB1 .pdf Download (443kB) |
![]() |
Text
PENUTUP DAN DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (129kB) |
![]() |
Text
SKIRPSI FITRI HARDIAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Berdasarkan Peraturan Bupati Pasaman Barat Nomor 44 Tahun 2019 tentang pengelolaan sampah rumah tangga dan sampah sejenis rumah tangga tepatnya dalam Pasal 2 Ayat 1 Peraturan Bupati Pasaman Barat. Seharusnya sistem pengelolaan sampah berbasis masyarakat di Nagari Air Bangis berjalan optimal dengan dukungan penuh dari masyarakat, penyediaan sarana dan prasarana yang memadai, serta pelaksanaan pengangkutan sampah yang terjadwal, namun yang terjadi adalah efektivitas sistem ini masih terbatas akibat kurangnya dukungan masyarakat dan keterbatasan sumber daya. Rumusan Masalah pada penelitian ini : 1) Bagaimana implementasi sistem pengelolaan sampah berbasis masyarakat di Nagari Air Bangis, Kecamatan Sungai Beremas, Kabupaten Pasaman Barat, 2) Kendala-kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan sistem tersebut, dan 3) Upaya- upaya yang dilakukan untuk mengatasi kendala dalam implementasi sistem pengelolaan sampah berbasis masyarakat. Jenis penelitian yang digunakan adalah yuridis sosiologis, dengan sumber data yang terdiri dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dan studi dokumen, sedangkan data dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, 1) Implementasi sistem pengelolaan sampah berbasis masyarakat di Nagari Air Bangis telah dilakukan melalui penyediaan fasilitas tempat pengolahan sampah terpadu (TPST) yang bersifat sementara, pengangkutan sampah secara terjadwal, serta sosialisasi kepada masyarakat, namun efektivitasnya masih terbatas akibat kurangnya dukungan masyarakat dan keterbatasan sumber daya; 2) Kendala utama dalam pelaksanaan sistem ini meliputi rendahnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pengelolaan sampah, kebiasaan membuang sampah sembarangan, rendahnya partisipasi dalam progres lingkungan di Nagari Air Bangis, Kecamatan Sungai Beremas, Kabupaten Pasaman Barat. Kata Kunci: Implementasi, Pengelolaan Sampah, Partisipasi Masyarakat.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Hukum FH |
Date Deposited: | 21 Mar 2025 02:13 |
Last Modified: | 21 Mar 2025 02:13 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/24708 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |