Amanullah Muhammad Noor, Farhan and Narzif, Narzif (2022) KAJIAN YURIDIS KERJASAMA UNODC DALAM MEMBERANTAS PEREDARAN GELAP NARKOTIKA DITINJAU DARI UNITED NATIONS CONVENTION AGAINS ILLICIT TRAFFIC IN NARCOTIC DRUGS AND PSYCHOTROPIC SUBSTANCES 1988 DAN IMPLEMENTASINYA DI INDONESIA. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
Text
i.cover amanullah (1).pdf Download (741kB) |
|
Text
BAB I aan.pdf Download (512kB) |
|
Text
BAB IV aan.pdf Download (257kB) |
|
Text
FULL TEKS SKRIPSI AMANULLAH.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
UNODC,menganggap permasalahan narkoba sebagai permasalahan yang serius, keseriusan ini dituangkan ke dalam beberapa konvensi salah satunya United Nations Convention Againts Illicit Traffic in Narcotic Drugs And Psychotropic yang dimaksudkan untuk menciptakan kerjasama dalam memerangi permasalahan peredaran gelap narkotika di Indonesia. Adapun rumusan masalahnya yaitu 1) Bagaimana Pengaturan Peredaran Narkotika Menurut Konvensi Konvensi Agains Illicit Traffic In Narcotic Drugs And Psychotropic Substances, 1988 ? 2) Bagaimana Implementasi Kerjasama UNODC Dalam Memberantas Narkotika di Indonesia? . Metode Penelitian adalah Pendekatan Hukum Normatif dengan sumber data sekunder dengan teknik pengumpulan data menggunakan studi kepustakaan dan dianalisis secara kualitatif. Hasil Penelitian : 1 ) Indonesia telah meratifikasi Konvensi tersebut ke dalam Undang-undang Nomor 7 Tahun 1997 Tentang Pengesahan United Nations Convention Against illicit Traffic In Narcotic Drugs And Psychotropic Substances, 1988. Namun dalam memberantas peredaran Gelap Narkotika Indonesia memiliki Peraturan sendiri yaitu Undang – undang Nomor 35 Tahun 2009. Dalam Konvensi Tentang Peredaran Gelap Narkotika 1988 memiliki ruang lingkup untuk tujuan kerjasama antara pihak berdasarkan konvensi ini khususnya kerjasama terhadap penyitaan, ekstradisi dan perjanjian bantuan hukum timbal balik. 2) Eksistensi UNODC dalam penanggulangan perdagangan narkoba di Indonesia. UNODC merupakan organisasi yang menangani kejahatan narkoba bentukan dari PBB, Indonesia sebagai anggota PBB pun menjadi salah satu fokus dalam penanganan masalah penyalahgunaan narkoba serta bekerjasama dengan organisasi internasional. . Kerjasama UNODC dalam penanggulangan perdagangan narkoba di Indonesia yaitu menjalankan mandat yang diberikan PBB dalam mencegah segala bentuk kejahatan transnasional, sebagai pengawas dalam konvensi, traktat maupun protocol yang telah ditetapkan oleh PBB agar dapat dilaksanan oleh negara Kata Kunci : UNODC, Konvensi Tentang Peredaran Gelap Narkotika 1988, Peredaran Gelap Narkotika.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Hukum FH |
Date Deposited: | 11 Mar 2022 08:06 |
Last Modified: | 11 Mar 2022 08:06 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/7945 |
Actions (login required)
View Item |